Srikandi PLN UID Kalbar Tampil Memukau di Ajang Nasional Shenergy In Action
Keberhasilan ini menjadi inspirasi baru bagi seluruh insan PLN, khususnya para srikandi, untuk terus menyalakan energi semangat, menembus batas
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Semangat dan kiprah perempuan PLN kembali mencuri perhatian di panggung nasional. Dalam ajang bergengsi Women Empowerment Exhibition “Shenergy In Action” yang digelar di Aula PLN Kantor Pusat, Jakarta, pada Jumat 10 Oktober 2025.
Tim Coaching 13 PLN UID Kalimantan Barat berhasil menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih Juara 2 kategori Elevator Pitch, mengungguli 49 tim coaching dari seluruh PLN Grup se-Indonesia.
Ajang tahunan ini menjadi wadah bagi perempuan PLN untuk menampilkan ide, inovasi, serta kontribusi nyata dalam membangun masa depan yang lebih setara dan inklusif.
Kategori Elevator Pitch menantang para peserta untuk menyampaikan gagasan inspiratif secara singkat, padat, dan berdampak dalam waktu hanya lima menit.
Dalam penampilannya, Elika Velda Agti, Team Leader Transaksi Energi ULP Sei Duri, tampil memukau dengan pitch berjudul “Di Antara Tegangan dan Pelukan”, yang mengangkat kisah keberanian dan keteguhan perempuan dalam menyeimbangkan peran profesional dan keluarga di tengah dinamika pekerjaan di dunia kelistrikan.
• Hari Kebaya Nasional: Srikandi PLN Tampil Anggun, Lestarikan Warisan Budaya
“Kemenangan ini bukan hanya kemenangan pribadi, tetapi kemenangan bagi semua perempuan yang berjuang menyuarakan ide, perubahan, dan keberanian untuk maju,” ujar Elika sesaat setelah pengumuman pemenang.
Kegiatan Women Empowerment Exhibition “Shenergy In Action” merupakan salah satu bentuk nyata komitmen PLN dalam mendorong pemberdayaan perempuan serta memperkuat kolaborasi lintas sektor menuju lingkungan kerja yang inklusif dan berkeadilan gender.
Ketua Srikandi PLN UID Kalimantan Barat, Rahayu Arimbi, yang juga menjadi coach dalam kompetisi tersebut, menyampaikan rasa bangga atas capaian yang diraih.
“Prestasi ini menjadi bukti bahwa perempuan PLN mampu menghadirkan gagasan besar dari pengalaman nyata di lapangan.
Melalui ajang seperti ini, kami belajar bahwa setiap perempuan memiliki kekuatan untuk menginspirasi dan membawa perubahan.
Semoga kemenangan ini menjadi penyemangat bagi seluruh srikandi PLN untuk terus berkarya dan tidak ragu melangkah lebih jauh,” tutur Rahayu dengan penuh semangat.
Sementara itu, Pembina Srikandi PLN Regional Kalimantan sekaligus General Manager PLN UID Kalimantan Barat, Maria G. I. Gunawan, turut menyampaikan apresiasi atas prestasi yang diraih timnya.
“Kami sangat bangga atas pencapaian ini. Elika dan Tim Coaching 13 telah menunjukkan bahwa semangat, empati, dan profesionalisme dapat berjalan beriringan.
• PLN Dukung Electrifying Agriculture, Listrik Andal Dorong Produktivitas Industri Sawit di Ketapang
Kemenangan ini menjadi simbol bahwa perempuan PLN tidak hanya hadir sebagai pelengkap, tetapi sebagai penggerak perubahan menuju masa depan yang lebih setara dan berdaya,” ujar Maria.
Serikat PLN Terus Kawal Kebijakan Strategis Nasional di Sektor Ketenagalistrikan |
![]() |
---|
Hati Babi Selamatkan Nyawa Warga Sesaat, Hidup 171 Hari Pasca Operasi 2025 |
![]() |
---|
PLN Dukung Electrifying Agriculture, Listrik Andal Dorong Produktivitas Industri Sawit di Ketapang |
![]() |
---|
BESOK Beda Tarif Listrik 2025 Terbaru Lengkap Selisih Harga Token Pelanggan PLN Subsidi dan Tidak |
![]() |
---|
Aturan Libur Kerja Pekerja Perempuan saat Sedang Haid, Viral Surat Izin Menstruasi di X |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.