TRIBUNPONTIANAK.CO.ID -Untuk membantu siswa kelas 12 dalam menghadapi ulangan semester 2, berikut ini disajikan kumpulan soal latihan Biologi yang disusun berdasarkan Kurikulum Merdeka terbaru tahun 2025.
Latihan ini mencakup soal-soal pilihan ganda dan essay yang dirancang sebagai panduan belajar agar siswa lebih siap saat menghadapi ujian sekolah.
Setiap soal dibuat dengan mempertimbangkan materi pembelajaran semester genap, sehingga siswa diharapkan dapat mengerjakan soal-soal ini dengan serius dan seksama.
Melalui latihan soal ini, siswa tidak hanya dapat mengukur pemahaman terhadap materi, tetapi juga membiasakan diri dalam menjawab pertanyaan dengan logis dan tepat.
Soal-soal ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berpikir kritis, mendorong kemandirian belajar, serta memberikan pengalaman yang berharga dalam proses memahami konsep-konsep Biologi secara menyeluruh.
Dengan memanfaatkan latihan soal ini secara optimal, siswa akan lebih percaya diri dan siap dalam menghadapi ulangan semester 2 mendatang.
• 45 TOP Soal Ulangan PKWU Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka Lengkap Jawaban
Soal Biologi Kelas 12 Semseter 2
1. Perhatikan gambar berikut!
Pencernaan kimiawi yang terjadi pada organ M adalah...
A. protein dipecah menjadi proteosa dan pepton oleh enzim pepsin.
B. pengumpalan kasein dalam susu oleh enzim renin.
C. pepton diubah menjadi asam amino oleh enzim peptidase.
D. amilum diubah menjadi gula oleh enzim peptidase
E. enzim pepsinogen diaktifkan menjadi enzim pepsin.
Jawaban: A
2. Ayam berpial sumpel merupakan interaksi antara gen gerigi dan biji. Jika ayam jantan berpial sumpel genotip RrPP disilangkan dengan ayam berpial gerigi genotip Rrpp, maka perbandingan keturunan yang dihasilkan antara sumpel; gerigi; biji; bilah adalah….
A. 1 : 1 : 1 : 1
B. 2 : 0 : 2 : 0
C. 2 : 1 : 0 : 1
D. 3 : 0 : 1 : 1
E. 3: 0 : 1 : 0
Jawaban: E
3. Perhatikan beberapa tahapan pembelahan sel secara mitosis!
Urutan tahapan yang benar adalah ....
A. 1 – 2 – 3 – 4
B. 2 – 3 – 4 – 1
C. 3 – 4 – 1 – 2
D. 4 – 1 – 2 – 3
E. 4 – 3 – 2 – 1
Jawaban: A
4. Lalat jantan bermata merah sayap normal (PPVV) disilangkan dengan lalat betina mata ungu sayap keriput (ppvv) dihasilkan keturunan sebagai berikut: mata merah sayap normal 210 ekor; mata merah sayap keriput 8 ekor; mata ungu sayap normal 7 ekor dan mata ungu sayap keriput 220 ekor. Tentukan nilai pindah silang pada persilangan tersebut.
A. 0.01
B. 0.02
C. 0.03
D. 0.04
E. 0.05
Jawaban: C
5. Seorang laki-laki normal menikahi wanita normal yang ayahnya hemofilia. kemungkinan terlahir anak laki-laki mereka yang hemofilia adalah ...
A. 0 persen
B. 12,5 persen
C. 25 persen
D. 50 persen
E. 75 persen
Jawaban: C
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.