Berikut 9 Negara Tujuan Ekspor Kalbar, Amerika Tidak Termasuk

Negara tujuan ekspor lain dari Kalbar yakni India, Mesir, Pakistan, Jepang, Tiongkok, Filipina, dan Italia, sedangkan Amerika tidak termasuk.

Penulis: Ferryanto | Editor: Try Juliansyah
Dok. Tribun
EKSPOR KALBAR - Ilustrasi EKSPOR. Berdasarkan data BPS, bahan kimia Anorganik, lalu lemak, minyak hewan dan Nabati, serta produk kimia merupakan tiga golongan barang unggulan ekspor Kalimantan Barat pada Februari 2025. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Nilai Ekspor Kalimantan Barat pada Februari 2025 turun 13,72 persen dibandingkan Januari 2025, yaitu dari 194,59 Juta dolar amerika menjadi 167,89 juta dolar Amerika.

Data tersebut berdasarkan laman resmi Badan Pusat Statistik Kalimantan Barat pada 8 april 2025.

Berdasarkan data BPS, bahan kimia Anorganik, lalu lemak, minyak hewan dan Nabati, serta produk kimia merupakan tiga golongan barang unggulan ekspor Kalimantan Barat pada Februari 2025.

Lalu, pada urutan keempat terdapat karet, dan barang dari karet.

Kemudian, buah - buahan, lalu bijih, kerak, dan abu logam, selanjutnya ada produk ampas / sisa industri makanan.

Pada urutan kesembilan terdapat tembakau, dan kesepuluh adalah kayu, dan berbagai barang dari kayu.

Baca juga: Pengunduran Diri Dirut Bank Kalbar Rokidi, Anggota DPRD Suriansyah: Bukan Hal yang Mengejutkan

Selanjutnya, negara tujuan ekspor dengan jumlah dari Kalbar pada januari hingga Februari 2024l5 yakni India, Australia, dan Belanda, dengan nilai ekspor 46,61 juta dolar amerika, 25,93 juta dolar amerika, dan 24,74 juta dolar Amerika

Lalu, negara tujuan ekspor lain dari Kalbar yakni India, Mesir, Pakistan, Jepang, Tiongkok, Filipina, dan Italia, sedangkan Amerika tidak termasuk 10 negara tujuan ekspor dari Kalbar. (*)

Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved