Liga Voli Korea Selatan
Live Hasil Red Sparks Vs Hyundai Hillstate Hari Ini Play Off Voli Korea 2025, Megawati Lanjut Onfire
Kehadiran Vanja Bukilic dan Park Eun-jin benar-benar memberikan kekuatan dan keseimbangan di dalam lapangan.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Pantai live hasil pertandingan Red Sparks vs Hyundai Hillstate hari ini play off Liga voli Korea Selatan 2025 leg 2.
Red Sparks dan Hillstate akan kembali bertemu di match kedua babak play off.
Sebelumnya Red Sparks bertandang ke markas Hyundai Hillstate pada Selasa 25 Maret.
Kini Red Sparks menjamu Hyundai Hillstate di kandang sendiri Daejon Chungmu Gymnasium.
Pertandingan akan tersaji mulai pukul 17.00 WIB sore ini.
Link live hasil disematkan pada alenia akhir artikel ini.
Asa Red Sparks lolos ke babak final sudah di depan mata.
Baca juga: Live Score Red Sparks vs Hyundai Hillstate Hari Ini Update Hasil Play Off Liga Voli Korea Leg 2
Tim berjuluk Red Force tersebut sudah memiliki modal berharga setelah memetik kemenangan pada laga pertama.
Artinya, Megawati Hangestri Pertiwi dkk tinggal membutuhkan satu kemenangan lagi untuk lolos ke final kejuaraan Liga Voli Korea musim 2024-2025.
Peluang untuk meraih kemenangan lagi cukup besar bagi tim asuhan Ko Hee-jin itu.
Jika melihat pertandingan pertama, Red Sparks seakan sudah kembali menemukan kepercayaan diri setelah kembalinya dua pemain yang pulih dari masa cedera.
Kehadiran Vanja Bukilic dan Park Eun-jin benar-benar memberikan kekuatan dan keseimbangan di dalam lapangan.
Posisi middle blocker dan outside hitter tampaknya tak perlu dikhawatirkan lagi.
Apalagi Red Sparks tampil meyakinkan dengan mencetak kemenangan tiga set langsung, pertama kalinya saat melawan Hyundai Hillstate musim ini.
Baca juga: Syarat Tim Megawati Red Sparks Lolos Final Liga Voli Korea Selatan 2025
Megawati dkk bisa mengulangi performa impresif tersebut saat tampil di kandang sendiri sekaligus memberikan mimpi buruk bagi Hyundai Hillstate seperti dua musim yang lalu.
Live hasil Red Sparks vs Hyundai Hillstate
Megawati Hangestri
Momma Bassoko
KOVO League
Hasil Red Sparks vs Hyundai Hillstate
| Liga Voli Korea Selatan 2025 - Skuad Pelapis Red Sparks Ikut Turnamen Pemanasan Jelang Kompetisi |
|
|---|
| Kabar Skuad Red Sparks Mantan Klub Megawati Jelang Liga Voli Korea Selatan 2025-2026 |
|
|---|
| Intip Besaran Gaji Pemain Liga Voli Korea Selatan Kuota Asia Jika Megawati Kembali |
|
|---|
| Aturan Baru Transfer Pemain Liga Voli Korea Selatan Buka Kans Megawati Kembali ke Liga Voli Korea |
|
|---|
| Jadwal Liga Voli Korea Selatan 2025-2026 Putri Tanpa Megawati Hangestri |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Pemain-Red-Sparks-Park-saat-Fun-Volleyball-Match-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.