Ragam Contoh

7 Amalan Sunnah di Bulan Ramadhan yang Bisa Melipatgandakan Pahala

Selain meningkatkan ibadah, kita juga harus menjaga lisan dan perbuatan dari hal-hal yang dapat mengurangi pahala puasa, seperti berbohong, menggunjin

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/TribunWow
AMALAN RAMADAN- Menurut Syekh Nawawi al-Bantani dalam kitab Nihâyah al-Zain fî Irsyâd al-Mubtadi’in halaman 194 dijelaskan terdapat 10 amalan sunnah yang bisa dilakukan oleh orang yang berpuasa di bulan Ramadhan 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID- Ramadhan adalah bulan diturunkannya Al-Qur'an (Syahrul Qur'an), sehingga sangat dianjurkan untuk memperbanyak tilawah atau membaca Al-Qur'an. 

Para ulama dan sahabat terdahulu menjadikan bulan Ramadhan sebagai waktu untuk memperbanyak membaca, memahami, dan merenungkan makna Al-Qur'an.

Selain meningkatkan ibadah, kita juga harus menjaga lisan dan perbuatan dari hal-hal yang dapat mengurangi pahala puasa, seperti berbohong, menggunjing, berkata kasar, dan perbuatan buruk lainnya. 

Puasa bukan hanya menahan lapar dan dahaga, tetapi juga menahan diri dari segala bentuk dosa.

Selain menjalankan ibadah wajib seperti puasa, ada juga amalan sunnah yang dianjurkan untuk meningkatkan ketakwaan dan mendekatkan diri kepada Allah.

Dalam sebuah hadis yang diriwayatkan oleh Imam Muslim, disebutkan bahwa rukun Islam terdapat 5 perkara. Yang salah satunya adalah puasa Ramadhan. Kewajiban berpuasa ini, dikhitabkan kepada orang-orang yang beriman. Nabi Muhammad bersabda;

عَنِ ابْنِ عُمَرَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُمَا قَالَ : قَالَ رَسُولُ الله  : بُنِيَ الإِسْلَامُ عَلَى خَمْسٍ : شَهَادَةِ أَنْ لا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَأَنَّ مُحَمَّدًا رَسُولُ اللهِ ، وَإِقَامِ الصَّلَاةِ ، وَإِيتَاءِ الزَّكَاةِ ، وَالْحَجِّ ، وَصَوْمِ رَمَضَانَ

Artinya: “Dari Abdullah bin Umar -semoga Allah meridhainya- ia berkata: Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda: Islam dibangun di atas 5 syahadat Tiada tuhan Selain Allah dan Muhammad Utusan Allah, mendirikan shalat, membayar zakat, haji, puasa ramadhan.” (HR Bukhari Muslim)

Wasiat Terakhir Sayyidina Ali bin Abi Thalib Sebelum Syahid di Tangan Ibnu Muljam Saat Sahur

Amalan Sunnah Bulan Ramadhan

Menurut Syekh Nawawi al-Bantani dalam kitab Nihâyah al-Zain fî Irsyâd al-Mubtadi’in halaman 194 dijelaskan terdapat 10 amalan sunnah yang bisa dilakukan oleh orang yang berpuasa di bulan Ramadhan : 

Pertama, makan sahur.  Sebagaimana dijelaskan oleh Imam Bukhari, Nabi bersabda;

   تَسَحَّرُوا فَإِنَّ فِي السَّحُورِ بَرَكَةً

 “Bersantap sahurlah kalian, karena dalam sahur itu ada keberkahan,” (HR al-Bukhari).   

Kedua, menyegerakan berbuka puasa apabila telah jelas masuk waktu maghrib.  Seyogianya, saat berbuka, sunnahnya dilakukan dengan kurma. Jika kurma tidak ada, baiknya berbuka dengan air. Sebagaimana Rasulullah bersabda:

 إِذَا كَانَ أَحَدُكُمْ صَائِمًا، فَلْيُفْطِرْ عَلَى التَّمْرِ، فَإِنْ لَمْ يَجِدِ التَّمْرَ، فَعَلَى الْمَاءِ فَإِنَّ الْمَاءَ طَهُورٌ

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved