Warga Pontianak Sambut Baik Pelaksanaan Operasi Pasar Sambut Puasa Ramadan, Harga Lebih Terjangkau
"Saya beli beberapa komoditi bahan pokok seperti beras, minyak goreng dan gula ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, dan alhmdulillah hargany
Penulis: Ramadhan | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat (Pemprov Kalbar) melalui Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) melaksanakan operasi pasar menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah di Halaman Masjid Raya Mujahidin Pontianak.
Kegiatan tersebut dilaksanakan selama sebulan penuh, dimulai pada 26 Februari hingga 26 Maret 2025, dengan menjual sejumlah komoditi per paket Rp 88 ribu, terdiri dari beras 5 Kg, minyak goreng 1 liter, dan gula pasir 1 kg.
Dengan adanya kegiatan tersebut tentu saja disambut baik dan antusias oleh masyarakat yang berbondong-bondong mendatangi kawasan Masjid Raya Mujahidin dengan membawa KTP untuk dilakukan pendataan syarat pembelian paket operasi pasar.
"Saya beli beberapa komoditi bahan pokok seperti beras, minyak goreng dan gula ini dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, dan alhmdulillah harganya murah," ujar salah satu warga Pontianak, Muryati.
Dirinya sangat bersyukur karena di kegiatan operasi pasar, sejumlah bahan pokok dibeli dengan harga lebih murah dibandingkan harga di pasaran.
• Dilaksanakan di Masjid Raya Mujahidin, Pemprov Kalbar Siapkan 19.000 Paket Operasi Pasar Ramadan
"Sangat bersyukur ada harga yang murah dibandingkan harga di luaran sana yang lebih mahal dari ini. Intinya di operasi pasar ini harganya lebih murah, jadi ibaratnya kalau kita punya uang masih punya lebih jika dibandingkan dengan harga pasir. Jadi lebihnya masih bisa beli micin, garam, dan lain sebagainya," ucap Muryati penuh kegembiraan.
Di tempat yang sama, Ati, salah satu warga Pontianak lainnya, turut menyambut baik adanya pelaksanaan operasi pasar menyambut bulan suci Ramadan.
"Dengan adanya kegiatan ini tentu saja sangat membantu masyarakat, kalau kita beli di pasar harganya kan berbeda, tetapi kalu beli di sini (operasi pasar) harganya lebih murah," jelas warga Pontianak, Ati.
Ati berharap kegiatan ini nantinya turut dilaksanakan menyambut hari raya idul fitri, agar masyarakat terbantu menyambut hari raya.
"Kalau bisa sih kegiatan seperti ini sering dilaksanakan terutama juga nanti menyambut hari raya idul fitri, karena ini kan menyangkut bahan-bahan pokok yang dibutuhkan masyarakat," harapnya. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Satlantas Polres Sanggau Gelar Razia Gabungan untuk Tekan Tunggakan Pajak Kendaraan |
![]() |
---|
6 Peristiwa Terpopuler Kalbar! Tangis Pecah di Pemakaman Oca hingga Pria di Pontianak Bacok Warga |
![]() |
---|
PKKMB 2025 UPGRI Pontianak, Edi Kamtono Dorong Mahasiswa Jadi Agen Perubahan |
![]() |
---|
Polres Kayong Utara Gelar Upacara Hari Kesaktian Pancasila dan Kenaikan Pangkat |
![]() |
---|
Orang tua Siswi SMP 01 PGRI Pulau Kumbang Angkat Bicara soal Dugaan Keracunan MBG |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.