Breaking News

Pilkada Kubu Raya 2024

Ketua KPU Kubu Raya Paparkan Tahapan Pencoblosan dan Suara Sah

"Pemilih yang tercatat dalam daftar pemilih tetap mulai besok. Tiga hari sebelum hari H itu sudah menerima formulir C pemberitahuan atau surat undanga

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/FERLIANUS TEDI YAHYA
Ketua KPU Kubu Raya, Kasiono diwawancarai usai acara sosialisasi dan rapat koordinasi pemungutan dan penghitungan suara pada masa pemilihan, di Hotel Dangau Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya, Kalimantan Barat, Sabtu 23 November 2024. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KUBU RAYA - KPU Kubu Raya menggelar sosialisasi dan rapat koordinasi pemungutan dan penghitungan suara pada masa pemilihan yang berlangsung di Hotel Dangau Kecamatan Sungai Raya, Kubu Raya, Kalimantan Barat, Sabtu 23 November 2024.

Pada kesempatan ini, Ketua KPU Kubu Raya, Kasiono menjelaskan tahapan pemilih saat melakukan proses pencoblosan.

"Pemilih yang tercatat dalam daftar pemilih tetap mulai besok. Tiga hari sebelum hari H itu sudah menerima formulir C pemberitahuan atau surat undangan yang dibagikan ke pemilih yang sudah terdaftar," katanya saat diwawancarai.

Bawaslu Kubu Raya Imbau Pasangan Calon Bupati Tertibkan Alat Peraga Kampanye di Masa Tenang

Kemudian dikatakannya, bagi pemilih yang sudah menerima undangan maka pada saat pencoblosan harus membawa KTP dan Surat Undangan tersebut (formulir C pemberitahuan). 

Dimana waktu yang diberikan akan dimulai sejak pagi hingga pukul 13:00 WIB.

"Bagi mereka yang masuk pada Daftar Pemilih Khusus (DPK) dan pindahan itu waktu pemilihannya dimulai dari pukul 12:00 WIB sampai 13:00 WIB," jelasnya.

Di sisi lain, Kasiono menjelaskan untuk suara sah, pemilih mencoblos di kolom nomor urut, kolom nama dan kolom gambar paslon pada surat suara.

"Kalau pencoblosannya diluar dari pada kolom-kolom ini maka tidak sah dan atau pemilih mencoblos lebih dari satu juga tidak sah. Tapi kalau hanya satu dan masih di garisnya maka sah," pungkasnya. (*)

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp

!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved