Info Gadget
Fantastis! Segini Besaran Gaji Buruh Perakit iPhone 16
Seperti diketahui, iPhone 16 digadang akan diluncurkan pada September 2024.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Pabrik pembuat elektronik kontrak terkemuka dunia Foxconn di Zhengzhou, Provinsi Henan, Tiongkok Tengah telah memasuki tahap produksi massal iPhone 16.
Seperti diketahui, iPhone 16 digadang akan diluncurkan pada September 2024.
Dilansir dari Global Times pada Kamis 8 Agustus 2024, Foxconn menyebut kalau terjadi peningkatan signifikan dalam permintaan perekrutan perakit iPhone 16.
Foxconn bahkan membeberkan para perakit iPhone 16 itu.
Perakit iPhone 16 di sekitar 7.000 yuan atau sekitar Rp15.560.979 juta hingga 8.000 yuan atau sekitar Rp17.783.976 juta.
Besaran itu meningkat relatif tinggi tahun ini.
"Kami sedang memasuki musim perekrutan puncak sekarang. bulanan sekitar 8.000 yuan, dan upah per jam 25-26 yuan. Kami membutuhkan banyak pekerja dan akan mengambil sebanyak mungkin, terutama untuk produksi seri iPhone 16," kata seorang manajer perekrutan bermarga Wu di pabrik Foxconn di Zhengzhou dikutip dari Global Times pada Kamis.
• Tanggal Peluncuran iPhone 16 Terungkap: Hanya Tinggal Beberapa Saat Lagi!
Wu menjelaskan ada sekitar 50 ribu pekerja baru yang telah direkrut dalam dua minggu terakhir.
Itupun kata Wu, masih banyak pekerja yang dibutuhkan.
Musim produksi puncak untuk Foxconn berlangsung dari September hingga Desember setiap tahun.
Dari Juli hingga Agustus, berbagai lokasi Foxconn mulai merekrut sejumlah besar pekerja pengiriman.
Sebelumnya, iPhone 16 resmi meluncur pada bulan September 2024 mendatang.
Hal itu dikonfirmasi oleh Mark Gurman dari Bloomberg dalam buletin terbarunya.
Mark menyebut kalau Apple tidak akan menunda peluncuran iPhone 16.
"Saat ini, Apple biasanya merilis iPhone pada bulan September. Namun, Apple menghadapi teka-teki yang sama. Apple Intelligence fitur inti iPhone 16 tidak akan siap hingga bulan Oktober. Namun, kali ini, Apple mengambil langkah yang berbeda dan tidak akan menahan perangkat keras baru tersebut hingga layanannya siap. Saya diberi tahu bahwa peluncuran iPhone akan terjadi sekitar waktu yang sama seperti tahun lalu jika melihat kalender, tanggal 10 September kemungkinan besar akan dirilis dan pengguna perlu memperbarui perangkat keras baru mereka ke iOS 18.1 pada bulan Oktober untuk mulai menggunakan Apple Intelligence," kata Mark Gurman dalam keterangan persnya, Senin 5 Agustus 2024.
• SPESIFIKASI iPhone 16 Resmi Meluncur September 2024, Intip Harganya di Indonesia
| HARGA Samsung Galaxy A Series di Indonesia Usung Awesome Intelligence dan Chip Snapdragon 6 Exynos |
|
|---|
| Samsung Galaxy S25 Resmi Launching, Simak Bocoran Harga dan Spesifikasinya! |
|
|---|
| OnePlus 13 Meluncur 31 Oktober, Intip Spesifikasi dan Tanggal Rilis di Indonesia |
|
|---|
| Infinix Hot 50 Pro+ Smartphone 3D Tertipis Resmi Meluncur! Intip Harga dan Spesifikasi di Indonesia |
|
|---|
| FITUR Baru Google Maps Kini Bisa Cek Kondisi Cuaca di Seluruh Dunia, Cek Caranya Disini |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Foxconn-sebagai-pabrik-pembuat-elektronik.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.