Gotong Royong, Personel Polsek Pontianak Utara Persiapkan Lokasi Syukuran Hut Bhayangkara ke-78

Selain itu personel Polsek dan warga setempat juga mendirikan tenda dan berbagai ornamen penghias ditempat tersebut.

Editor: Jamadin
Humas Polsek Pontianak Utara
Dalam menyambut Hari jadinya yang ke 78 tahun 2024, Personel Polsek Pontianak Utara gotong royong bersama warga 

TRIBUNPONTIANAK.CO. ID, PONTIANAK - Jajaran Kepolisian Republik Indonesia dalam menyambut Hari jadinya yang ke-78 tahun 2024 ini terlihat diisi dengan berbagai kegiatan sosial kepada masyarakat.

Di Pontianak, Polsek Pontianak Utara juga terlihat mempersiapkan berbagai kegiatan dalam memperingati Hut Bhayangkara ke-78 ini,seperti terlihat aktivitas dilokasi yang akan dilaksanakan bhakti sosial dan syukuran Hut Bhayangkara ke-78 yang direncanakan, Senin 1 Juni 2024  mendatang.

Bersama masyarakat disekitar lokasi kegiatan personel Polsek Pontianak Utara bergoyong royong membersihkan area lokasi dari sampah maupun rerumputan ditempat tersebut.

Selain itu personel Polsek dan warga setempat juga mendirikan tenda dan berbagai ornamen penghias ditempat tersebut.

Polsek Pontianak Kota Gelar Olahraga Bersama Peringatan Hari Bhayangkara ke-78

Hal ini dibenarkan Kapolsek Pontianak Utara AKP Suryadi,SH. M.Ap saat dilokasi kegiatan mengatakan, "Saat ini kami mempersiapkan tempat yang nantinya akan digunakan sebagai tempat syukuran Hut Bhayangkara ke 78,yang rencananya akan dihadiri oleh pejabat utama Polda Kalbar."tuturnya.

Hari ini saya bersama pak lurah Siantan Tengah dan Batu Layang dibantu masyarakat setempat menyiapkan lokasi untuk kegiatan tersebut,karena nanti ditempat ini pada acara syukuran juga bersamaan dilaksanakan bhakti sosial kepada masyarakat.Jelas Suryadi.

"Diwilayah Pontianak Utara akan dilaksanakan di dua lokasi, di yayasanbpanti asuhan Al Aliyah Assafi'iyah Jl. Kebangkitan Nasional Kelurahan Batu Layang dan di Jl. Gusti Situt Mahmud Kelurahan Siatan tengah dekat terminal Siantan," tutupnya. 

Dapatkan Informasi Terkini dari Tribun Pontianak DI SINI

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved