Bupati Satono Tinjau Pengobatan Gratis di Dusun Seburuan Kecamatan Galing
"Kesehatan merupakan hal yang paling penting dalam hidup. Kalau kita tidak sehat, apapun tidak bisa kita lakukan dengan nyaman," jelasnya.
Penulis: Imam Maksum | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS - Bupati Sambas H. Satono melaksanakan peninjauan pengobatan gratis yang digelar oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sambas di Dusun Seburuan, Desa Galing, Kecamatan Galing, Rabu 17 Januari 2024.
Kedatangan Bupati Bupati Sambas H. Satono turut didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Sambas Hj. Yunisa, Kepala Organisasi Perangkat Daerah terkait, Camat Galing dan Forkopimcam Galing disambut hangat masyarakat desa setempat.
Dalam kesempatan itu, Bupati Satono meminta masyarakat untuk memeriksa kesehatan di puskesmas dan fasilitas pelayanan kesehatan lainnya.
Pada momen pengobatan gratis kali ini, Pemerintah Kabupaten Sambas juga turut mendatangkan dokter dan tenaga medis untuk memberikan pengobatan kepada warga Dusun Seburuan.
• Banjir Membuat Buah Sawit Busuk, Kisah Warga Sepantai Sambas Kerap Hadapi Banjir
"Kesehatan merupakan hal yang paling penting dalam hidup. Kalau kita tidak sehat, apapun tidak bisa kita lakukan dengan nyaman," jelasnya.
Selain itu, Bupati Satono juga menginstruksikan kepada Dinas Kesehatan untuk mengimbau warga yang memiliki anak balita agar melakukan pengecekan kesehatan secara rutin, tujuannya agar terhindar dari stunting.
"Saya berharap kepada orang tua untuk mengecek pertumbuhan anak nya khususnya balita," pungkasnya. (*)
Ikuti Terus Berita Lainnya di Sini
| Polres Sambas Siap Siaga Bencana Hidrometeorologi, Kapolres: Keselamatan Masyarakat Prioritas |
|
|---|
| Bhabinkamtibmas Kelurahan Sungai Jawi Dalam Sampaikan Imbauan Kamtibmas kepada Pelajar di SMPN 16 |
|
|---|
| Hadiri Kenal Sambut, Bupati Sintang Ajak Kejaksaan Negeri Perkuat Sinergi dan Kolaborasi |
|
|---|
| 12 DAFTAR Anggota DPRD Landak Dapil 2 Memperjuangkan Aspirasi Rakyat Mandor, Sebangki, Sengah Temila |
|
|---|
| Kabagops Polres Sanggau Hadiri Pengukuhan Pengurus Daerah PICMI Periode 2023-2028 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Bupati-Satono-ketika-menghadiri-pelayanan34rewf.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.