Sekda Berencana Adakan Penilaian PPPK Teladan se-Ketapang, Pegawai Teladan Akan Diberi Reward

Menurut Alex, indikator penialian tentu tidak terlepaa dari core value ASN Berakhlak diantaranya disiplin, integritas, loyalitas, dedikasi dan lainnya

Penulis: Nur Imam Satria | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Istimewa
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang Alexander Wilyo, S.STP, M.Si saat menjadi narasumber orientasi PPPK baru di Ketapang. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KETAPANG - Sekretaris Daerah ( Sekda ) Kabupaten Ketapang Alexander Wilyo, S.STP, M.Si menggagas adanya lomba atau penilaian untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja ( PPPK ) teladan se-Kabupaten Ketapang.

Hal tersebut disampaikan Sekda saat menjadi narasumber pada orientasi PPPK yang digelar beberapa hari lalu.

"Kita berencana untuk mengadakan lomba PPPK Teladan se-Ketapang. Gagasan ini saya sampaikan saat memberikan pembekalan ke PPPK baru," kata Alex biasa ia disapa, Senin 14 Agustus 2023.

Mengenai wacana itu, lanjut Alex, dirinya sudah meminta Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Ketapang untuk mempersiapkan dan melaksanakan penilaian tersebut.

"Ini sebagai wujud perhatian, pembinaan dan sebagai contoh untuk memotivasi semua PPPK. Nantinya akan kita beri reward," jelasnya.

Menurut Alex, indikator penialian tentu tidak terlepaa dari core value ASN Berakhlak diantaranya disiplin, integritas, loyalitas, dedikasi dan lainnya.

"Semoga rencana bisa direalisasikan, dan memberikan dampak positif," pungkasnya. (*)

Baca juga: Kapolres Ketapang Bersama Tim Penanggulangan Karhutla Padamkan Api di Lahan Gambut Desa Sungai Besar

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved