MotoGP
Joan Mir Berhasil Saingi Marc Marquez dengan Motor Honda RC213V, Apa Hasilnya?
Joan Mir sangat menikmati berkendara dengan gaya Honda. Honda menginginkan gaya berkendara yang sangat agresif pada rem, bahkan saat berbelok.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Pebalap Repsol Honda baru Joan Mir berhasil tampil kompetitif.
Ia mampu bersaing dengan Marc Marquez dengan menggunakan motor Honda RC213V.
Hasil ini dibuktikan dari tes pramusim MotoGP 2023 di Sepang, Malaysia yang berlangsung 10-12 Februari 2023.
Eks Pebalap Suzuki ini berada di belakang Marc Marquez.
Ia berada pada posisi 12 dengan catatan waktu 1:57,889 +0.895.
Sementara rekan setimnya Marc Marquez berada pada posisi 10.
• Jadwal Tes Pramusim MotoGP 2023! Sirkuit Algarve Portimao Jadi Saksi Kebangkitan Marc Marquez
Juara dunia enam kali ini mencatatkan waktu 1:57,889 +0.777.
“Dalam tiga hari di sini saya belajar banyak, terutama dalam hal gaya berkendara yang dituntut Honda dari saya,” kata Joan Mir disadur dari speedweek.com, Senin 13 Februari 2023.
Joan Mir sangat menikmati berkendara dengan gaya Honda.
Honda menginginkan gaya berkendara yang sangat agresif pada rem, bahkan saat berbelok, hingga ke puncak tikungan.
Itulah gaya mengemudi yang membuat Marc Marquez hampir tak terkalahkan dalam performa terbaiknya.
Setiap hari Joan Mir mengemudi lebih baik dan juga menikmati proses belajar ini. K
Ia pun dengan hasil sementara ditempat kedua belas pada hari ketiga, di mana ia kalah lebih dari sepersepuluh detik dari Marc Marquez.
“Menjadi sekompetitif saya sekarang setelah tiga atau empat hari di motor ini bukanlah hasil yang buruk,” tuturnya.
Joan Mir mengakui tim Honda masih jauh dari puncak.
| UPDATE Baru Jadwal MotoGP Portugal 2025 di Jam Tayang Live Trans7 Akhir Pekan Ini 7-9 November |
|
|---|
| GAWAT! Karier Marc Marquez Terancam Pensiun Dini dari MotoGP, Ducati Ungkap Kondisi Cedera |
|
|---|
| KESULITAN Pecco Bagnaia jadi Rekan Marc Marquez di Ducati Kini Dibongkar Pengamat MotoGP 2025 |
|
|---|
| BERUBAH Susunan Pembalap Moto3 2026 Terbaru usai Honda Umumkan Debut Pembalap Indonesia Veda Ega |
|
|---|
| RESMI Veda Ega Susul Mario Aji Jadi Pembalap di MotoGP 2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Joan-Mir-Berhasil-Saingi-Marc-Marquez-dengan-Motor-Honda-RC213V-Apa-Hasilnya.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.