Jalan Sehat Hari Asuransi
Hari Asuransi Nasional, Wako Pontianak Dorong Pengenalan Manfaat Asuransi
Dari lokasi tersebut, peserta jalan sehat menempuh rute Jalan Ahmad Yani dan memutar di depan Gor Pangsuma, lalu berjalan kembali ke Taman Sepeda mele
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Ratusan warga antusias mengikuti Jalan Sehat Semarak Hari Asuransi Nasional 2022 yang digelar di Taman Sepeda (eks Nineteen Café) di kawaan Untan Pontianak, Minggu 13 November 2022 pagi.
Dari lokasi tersebut, peserta jalan sehat menempuh rute Jalan Ahmad Yani dan memutar di depan GOR Pangsuma, lalu berjalan kembali ke Taman Sepeda melewati Jalan Tanjung Sari. Tiba di lokasi finish, peserta menukar kupon dengan hadiah yang telah disediakan.
Pada kesempatan ini hadir Wali Kota Pontianak Edi Kamtono sekaligus melepas peserta jalan sehat. Hadir juga Kepala OJK Kalbar Maulana Yasin, General Manager (GM) Business Tribun Pontianak Julia Lorrains, dan Pemimpin Redaksi Tribun Pontianak Safruddin.
Wako Edi mengapresiasi kepada panitia pelaksana atas digelarnya kegiatan tersebut. Menurut dia, selain bermanfaat untuk kesehatan, diharapkan juga bisa menjadi momentum silaturahmi dan memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang manfaat asuransi.
"Jalan Sehat Semarak Hari Asuransi Nasional dengan tema Literasi Asuransi untuk Negeri. Diharapkan bisa memberikan makna kekompakan dan silaturahmi bagi keluarga di lingkungan asuransi se-Kota Pontianak," ujarnya.
"Kemudian diharapkan, masyarakat kota bisa mendapatkan informasi pemahaman yang jelas tentang manfaat asuransi dengan berbagai macam bentuknya," imbuhnya.
• Jalan Sehat Semarak Hari Asuransi Nasional 2022
Edi menilai, kegiatan ini juga merupakan satu di antara momentum untuk saling berkolaborasi untuk membangun Kota Pontianak.
"Kita apresiasi kegiatan ini, terutama EO Tribun Pontianak yang ikut mensukseskan kegiatan ini," ucapnya.
Wako Edi juga berpesan kepada para peserta dan seluruh warga untuk menjaga kebersihan dan ketertiban demi memajukan Kota Pontianak.
"Untuk itu, kita terus meningkatkan infrastruktur dan sarana prasarana lainnya," tukasnya.
• Tonton Kemeriahan Jalan Sehat Semarak Hari Asuransi Nasional di Taman Sepeda Untan Pontianak di Sini
Ketua Harian Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Kalbar Imam Wibowo mengatakan asuransi merupakan suatu mekanisme yang memberikan perlindungan pada tertanggung apabila terjadi risiko di masa mendatang.
"Disadari bahwa asuransi mempunyai beberapa manfaat antara lain; Pertama, membantu masyarakat dalam rangka mengatasi segala masalah risiko yang dihadapinya. Hal itu akan memberikan ketenangan dan kepercayaan diri yang lebih tinggi kepada yang bersangkutan," ujarnya.
Kedua, sebagai sarana untuk mengatasi risiko-risiko yang dihadapi dalam melaksanakan pembangunan. Karena dipandang begitu pentingnya asuransi bagi sebagian masyarakat kata Imam maka kebutuhan akan jasa perasuransian makin dirasakan, baik oleh perorangan.
Pemerintah terus mendukung pertumbuhan asuransi sebagai salah satu pilar ekonomi masyarakat.
“Melalui kegiatan Hari Asuransi tahun 2022 ini dapat memberikan wacana kepada masyarakat terkait pentingnya asuransi sebagai proteksi atas kehilangan kerugian harta benda dan jiwa yang dimilikinya," ujarnya.
Imam Wibowo yang juga Ketua Panitia Pelaksana Hari Asuransi Nasional 2022 ini berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya kegiatan tersebut.
"Terlaksananya kegiatan ini karena dukungan dari semua pihak. Maka kita berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan kepada panitia yang telah bekerja keras demi kesuksesan kegiatan ini," ujarnya.
Cek berita dan artikel mudah diakses di Google News