MotoGP
Nasib dan Karier Marc Marquez Kini Tergantung Honda
Ditengah cedera berkepanjangan yang dialaminya, nasib dan karier Marc Marquez kini benar-benar bergantung kepada Honda.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Ditengah cedera berkepanjangan yang dialaminya, nasib dan karier Marc Marquez kini benar-benar bergantung kepada Repsol Honda di MotoGP.
Operasi keempat untuk memperbaiki lengan kanan atas adalah kesempatan terakhir Marc Marquez dalam upayanya kembali menapaki tangga juara dunia MotoGP.
The Baby Alien berada di puncak performa pada 2019. Kendati tak cetak 10 kemenangan beruntun seperti musim 2014, pembalap Honda itu meraup perolehan total 420 poin dalam klasemen akhir.
Namun sial baginya. Saat berupaya melanjutkan dominasinya pada MotoGP 2020, Marquez mengalami kecelakaan di Jerez.
• Respons Marc Marquez Disarankan Mundur dari MotoGP
Cederanya parah. Tulang humerus kanannya patah dan memaksanya harus naik meja operasi.
Walau sudah menjalani operasi sebanyak tiga kali, Spaniard tidak sepenuhnya pulih.
Setiap akhir pekan balapan menjadi mimpi buruk untuknya. Tekanan motor, limit hingga karakter sirkuit, sungguh menyulitkan #93.
Sebuah keputusan akhirnya diambil. Operasi keempat.
Selepas balapan di Mugello, Marquez terbang ke Amerika Serikat (AS). Mayo Clinic dipilihnya, dengan harapan lengan kanan atasnya kembali seperti sedia kala.
Kamis 24 Agustus 2022 kemarin, Marquez mendapat lampu hijau untuk latihan menggunakan motor.
Belum diketahui kapan dia akan melakukannya, tetapi yang menjadi sorotan adalah mampukah kembali kompetitif?
“Tergantung pada Honda, berapa yang saya berikan kepada mereka? Saya punya kontrak dua tahun tersisa. Saya tidak akan menyangkalnya. Saya selalu bilang, ‘Honda adalah Honda, merek impian saya’,” ucapnya mengutip DAZN dilansir dari MotorSport.com.
“Mereka telah memberi saya banyak rasa hormat dan saya sangat berterima kasih atas semua yang telah mereka lakukan.
“Tetapi selama saya (bisa) bersaing dan saya pikir saya memiliki level, saya ingin proyek kemenangan. Jika tidak…”
• Joan Mir Dipastikan Absen Bela Suzuki di MotoGP San Marino 2022
Marquez diikat kontrak oleh Honda hingga 2024.
