Cara Mudah Mengatasi Batuk Berkepanjangan yang Susah Sembuh
Berikut cara mudah mengatasi batuk berkepanjangan yang tak kunjung sembuh meski sudah minum berbagai macam obat.
Apakah batuk berkepanjangan bisa tularkan Covid-19?
Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC), penderita Covid-19 ringan-sedang masih dapat menularkan virus SARS-CoV-2 hingga 10 hari setelah dinyatakan positif. Penularan mungkin semakin cepat apabila kondisi pasien masih mengalami batuk.
Sementara, pasien Covid-19 dengan gejala kronis disertai batuk-batuk, dapat menulari orang lain hingga hari ke-20.
Cara mengatasi batuk usai Covid-19
Batuk berkepanjangan setelah positif Covid-19 memang mengganggu aktivitas sebagian besar orang.
Meski demikian, batuk terus menerus setelah positif Covid-19 tidak selalu buruk.
Batuk dapat menjadi cara bagi tubuh membersihkan saluran pernapasan dari sel-sel mati dan lendir ekstra.
Lalu bagaimana cara mengatasi batuk setelah Covid-19
1. Konsumsi obat-obatan
Cara pertama mengatasi batuk setelah Covi-19 adalah minum obat batuk.
Menurut Amesh Adalja, batuk berkepanjangan akibat Covid-19, dapat dikendalikan dengan meminum obat-obatan yang dijual bebas di apotek.
Kendati begitu, Anda tetap diwajibkan mengikuti anjuran yang tertera pada kemasan obat.
Sebaiknya Anda tetap berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter sebelum memutuskan konsumsi obat.
2. Tetap terhidrasi
Cara kedua mengatasi batuk setelah Covi-19 adalah tetap terhidrasi. Selain obat-obatan, Anda bisa mengatasi batuk dengan menjaga asupan cairan dalam tubuh.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/cara-mudah-meredakan-batuk-tanpa-minum-obat-kimia-cukup-obati-batuk-dengan-bahan-alami.jpg)