Sekolah Swasta Jadi Alternatif Bagi Peserta Didik yang Gagal Lolos PPDB
Tidak dapat menampung semua calon peserta didik baru tahun ajaran 2022. Oleh karena itu, pihaknya mengarahkan calon peserta didik
Penulis: Muhammad Luthfi | Editor: Hamdan Darsani
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Barat, Rita Hastarita menuturkan bahwa kapasitas sekolah Negeri SMA/SMK yang ada di Kalimantan Barat.
Tidak dapat menampung semua calon peserta didik baru tahun ajaran 2022. Oleh karena itu, pihaknya mengarahkan calon peserta didik yang tidak lolos PPDB untuk mendaftarkan diri ke sekolah swasta.
“Tidak semua siswa tertampung di sekolah negeri. Dan kita sudah arahkan untuk bersekolah di swasta,” ujarnya pada Tribun, Kamis 14 Juli 2022.
• Sutarmidji Sebut Lebih Dari 60 Persen Peserta PPDB 2022 Kalbar Menumpang Kartu Keluraga Wali
Hal tersebut tentunya juga merupakan peluang bagi sekolah swasta agar memiliki kesempatan untuk mendapatkan murid di tahun ajaran baru.
Selain itu Rita melanjutkan, Kementerian juga ada memberikan bantuan bagi peserta didik di sekolah swasta.
“Sekolah swasta dapat BOS dari kementerian,” tukasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di Google News