Sambut Hari Bhayangkara ke-76, Polsek Sungai Raya dan Bhayangkari Lakukan Bakti Sosial & Anjangsana

Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada senior-senior yang telah memberikan masa mudanya untuk mengabdikan diri di Kepolisian.

Editor: Jamadin
Dok. Polsek Sungai Raya
Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76, Polsek Sungai Raya menggelar serangkaian kegiatan bakti sosial, diantaranya melaksanakan anjangsana ke rumah purnawirawan Polri dan Warakauri, Selasa 28 Juni 2022. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KUBU RAYA - Polsek Sungai Raya menggelar serangkaian kegiatan Bakti Sosial, diantaranya melaksanakan anjangsana ke rumah purnawirawan Polri dan Warakauri dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76, Selasa 28 Juni 2022.

Pelaksanaan Anjangsana dipimpin langsung oleh Kapolsek Sungai Raya Kompol Charles Sitorus, SH beserta Ketua Ranting Bhayangkari Sungai Raya, Ny Ani Charles Sitorus.

Kapolsek Sungai Raya dalam kesempatan tersebut mengatakan, kegiatan Anjangsana merupakan kegiatan menyambung silaturahmi kepada para sesepuh kita, yang pernah sebagai abdi negara untuk melindungi, melayani dan mengayomi masyarakat pada masanya.

Kegiatan ini di laksanakan kepada para Purnawirawan Polri, Warakawuri dan Masyarakat kurang mampu yang berada ataupun tinggal di Wilayah Hukum Polsek Sungai Raya Polres Kubu Raya.

Ia berharap dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan silaturahmi antara Polri, Purnawirawan Polri serta Warakawuri dan Masyarakat kurang mampu di Kecamatan Sungai Raya.

Bakti Sosial, Personel Brimob Kalbar Bantu Masyarakat Kurang Mampu di Kecamatan Singkawang Selatan

Saat kunjungan tersebut, Kapolsek Sungai Raya Kompol Charles Sitorus, SH., memberikan motivasi kepada para Senior Polri yang telah purna bhakti untuk tetap menjaga kesehatan. Serta meminta do’a restu agar bagaimana Polri khususnya Polsek SUngai Raya Polres Kubu Raya terus memberikan pelayanan yang maximal terlebih dalam melayani, mengayomi dan melindungi masyarakat.

“Ini merupakan bentuk kepedulian kami kepada senior-senior yang telah memberikan masa mudanya untuk mengabdikan diri di Kepolisian. Meski tidak lagi berdinas, silaturahmi tidak akan pernah putus,” kata Kompol Charles Sitorus .

Lanjutnya, Kegiatan kunjungan ini rutin di lakukan dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-76, yang dikemas dalam bentuk pemberian tali asih dan silaturahmi untuk mempererat hubungan emosional antara Polsek Sungai Raya Polres Kubu Raya dengan Purnawirawan Polri dan Warakawuri.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved