Doa Katolik
Renungan Katolik Rabu 18 Mei 2022 Lengkap Bacaan 1 Bacaan Injil dan Mazmur Tanggapan
Renungan Katolik 18 Mei 2022 hari Minggu Paskah V. Bacaan pertama Kisah Para Rasul 15:1-6 dan bacaan injil Yohanes 15:1-8.
Penulis: Ridhoino Kristo Sebastianus Melano | Editor: Ridhoino Kristo Sebastianus Melano
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Renungan Katolik Rabu, 18 Mei 2022.
Renungan Katolik 18 Mei 2022 hari Minggu Paskah V.
Bacaan pertama Kisah Para Rasul 15:1-6 dan bacaan injil Yohanes 15:1-8.
Mazmur Tanggapan: Mzm 122:1-2.3-4a.4b-5.
• Orang Kudus Katolik 18 Mei Santo Paus Yohanes I
Bacaan Pertama: Kisah Para Rasul 15:1-6
Sekali peristiwa, beberapa orang datang dari Yudea ke Antiokhia dan mengajarkan kepada saudara-saudara di situ.
“Jikalau kamu tidak disunat menurut adat-istiadat yang diwariskan oleh Musa, kamu tidak dapat diselamatkan.”
Tetapi Paulus dan Barnabas dengan keras melawan dan membantah pendapat mereka itu.
Akhirnya ditetapkan, supaya Paulus dan Barnabas serta beberapa orang lain dari jemaat itu pergi kepada rasul-rasul dan penatua-penatua di Yerusalem untuk membicarakan soal itu.
Mereka diantarkan oleh jemaat sampai ke luar kota, lalu mereka berjalan melalui Fenisia dan Samaria, dan di tempat-tempat itu mereka menceritakan pertobatan orang-orang yang tidak mengenal Allah.
Hal itu sangat menggembirakan hati saudara-saudara di situ.
Setibanya di Yerusalem mereka disambut oleh jemaat dan oleh rasul-rasul serta penatua-penatua, lalu mereka menceritakan segala sesuatu yang dilakukan Allah dengan perantaraan mereka.
Tetapi beberapa orang dari golongan Farisi, yang telah menjadi percaya, datang dan berkata, “Orang-orang bukan Yahudi harus disunat dan diwajibkan untuk menuruti hukum Musa.”
Maka bersidanglah rasul-rasul dan penatua-penatua untuk membicarakan soal itu.
Renungan Katolik Rabu 18 Mei 2022
renungan katolik
renungan katolik hari ini
renungan harian katolik
Renungan Harian Katolik Hari Ini
bacaan injil
liturgi katolik
DOA Katolik
Katolik
Kalender 2023 Liturgi Katolik Senin 23 Januari 2023, Hari Ke-6 Pekan Doa Sedunia |
![]() |
---|
Lagu Rohani Katolik! Lirik Lagu Hosana Gloria, Karya Suster Yohana Fransiska Mai Muri ALMA |
![]() |
---|
Teks Misa Katolik Minggu 22 Januari 2023, Apa Bacaan Injil dan Doa Umat Hari Minggu? |
![]() |
---|
Apa Doa Katolik Hari Ini? Bacaan Renungan dan Injil Minggu 22 Januari 2023 |
![]() |
---|
Renungan Katolik Harian! Berbahagialah Orang yang Suci Hatinya, Minggu 22 Januari 2023 |
![]() |
---|