Apa itu Oyster ? Ketahui Manfaat Konsumsi Oyster
Sementara, katup bagian bawah berukuran lebih besar, memiliki tekstur yang halus dan bentuknya agak datar.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Artikel ini membahas tentang Oyster. Mungkin ini terdengar asing bagi sebagian orang.
Oyster atau disebut juga dengan tiram adalah moluska bivalvia yang hidup di perairan pantai beriklim sedang dan hangat.
Dikutip dari Food Republic, tiram yang tersebar di lautan saat ini awalnya berasal dari lima spesies.
Di antaranya yaitu tiram Pasifik (tiram Jepang), tiram Kumamoto, tiram datar Eropa, tiram Atlantik, dan tiram Olympia.
Seperti kerang pada umumnya, tiram juga memiliki dua katup berbeda ukuran yang menutupi isiannya.
Melansir Brintannica, katup tiram bagian atas berbentuk cembung dan cangkang bagian tengah lebih tinggi dari pada cangkang bagian tepi. Selain itu, tekstur katupnya juga kasar dan biasanya didominasi warna abu-abu gelap.
Sementara, katup bagian bawah berukuran lebih besar, memiliki tekstur yang halus dan bentuknya agak datar.
Kedua katup tiram disatukan oleh ligamen elastis, apabila katup dibuka, rambut kecil berupa silia pada insang tiram akan menarik air masuk ke dalam tiram.
Tiram yang tertutup rapat merupakan tanda bahwa tiram masih hidup dan segar.
(Update berita nasional, internasional dan regional menarik lainnya disini)
• Apa itu Bilirubin pada Bayi ? Ketahui Penyebab Bilirubin Tinggi pada Bayi
Sejarah tiram sebagai makanan

Ada banyak jenis masakan yang menggunakan bahan baku tiram tetapi tiram lebih terkenal sebagai makanan yang dikonsumsi dalam keadaan mentah.
Menurut Britannica, tiram sudah dibudidayakan sebagai makanan selama lebih dari 2.000 tahun. Sementara melansir NPR, tiram sudah dinikmati oleh manusia sejak 164.000 tahun yang lalu.
Antropolog Curtis Marean dari Arizona State University pernah menemukan bekas tiram yang dimakan manusia di tepi laut, tepatnya di Pinnacle Point, Afrika Selatan.
Ditemukannya bukti tiram yang dikonsumsi manusia saat itu diyakini oleh para antropolog sebagai tanda munculnya budaya manusia modern.
• Apakah Herpes Bisa Sembuh Total ? Apa itu Penyakit Herpes ? Ketahui Penyebab Herpes Kulit
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/oyster-atau-tiram-255511.jpg)