Hasto Kristiyanto Bela Ganjar Pranowo

Diketahui, Kader PDIP Temanggung Fajar Nugroho mengembalikan bantuan dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berujung polemik.

(KOMPAS.com/Ihsanuddin)
Sekretaris Jenderal DPP PDI-P Hasto Kristiyanto 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto ikut angkat suara soal pengembalian sembako Ganjar Pranowo oleh kader PDI Perjuangan di Jateng.

Hasto Kristiyanto membela Ganjar Pranowo.

Menurut Hasto, pihaknya akan membela kader partai yang terus bekerja untuk kebaikan serta nilai kemanusiaan.

"Iya, kami membela seluruh kader partai yang melakukan kerja kebaikan dengan nilai-nilai kemanusiaan," kata Hasto saat ditemui di Sekolah Partai PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Senin 17 Januari 2022.

Diketahui, Kader PDIP Temanggung Fajar Nugroho mengembalikan bantuan dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berujung polemik.

Pengembalian bantuan yang dilakukan Fajar Nugroho dikarenakan ada pengurus partai yang tersinggung sehingga memberi arahan agar Fajar mengembalikan bantuan kepada Ganjar Pranowo.

Kader PDIP di Jawa Tengah Merasa Jadi Objek Pencitraan Ganjar Pranowo

Hasto menambahkan, bahwa seluruh kader partai wajib bergotong royong dalam pandemi.

Termasuk, Puan Maharani, Menteri Sosial Tri Rismaharini yang bergotong royong membantu masyarakat.

Hasto bahkan menyebut, PDIP bahkan melalui HUT ke-49 PDIP turut bergotong royong.

Melalui nasi tumpeng pada saat peringatan HUT ke-49 PDIP dibagikan untuk masyarakat yang memerlukan sebagai simbol kesatupaduan PDIP dengan rakyat.

"Jadi gotong royong merupakan hal-hal yang baik, yang wajib dilakukan oleh seluruh kader partai dan itu harus disertai dengan semangat membantu yang lain, semangat pri kemanusiaan yang hidup, semangat untuk mengangkat bagaimana dengan gotong royong itu seorang pemimpin menyatu dengan rakyatnya," ungkap Hasto.

"Sehingga sangat aneh dalam situasi seperti ini ada niatan baik, kemudian ada beberapa bentuk kemudian mempolitisir persoalan bantuan tersebut," jelasnya.

Seperti diketahui, Ganjar sempat berkunjung ke rumah Fajar yang berada di Dusun Mungseng, Desa Kemantenansari, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung.

Sampai Kapan Ganjar Pranowo Jadi Gubernur Jawa Tengah & Nama Anak Istri Lengkap Nama Saudara Ganjar

Momen Ganjar mengunjungi rumah Fajar itu terekam dalam vlog milik sang Gubernur yang diunggah di kanal YouTube-nya.

Dalam kesempatan tersebut, Ganjar memberikan sembako serta mainan dan ponsel untuk anak Fajar.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved