Muhammad Pagi Bangga Kegiatan yang Menunjukkan Toleransi Kerukunan Umat di Kabupaten Mempawah
Muhammad Pagi juga meminta kepada semua pihak untuk bersama-sama menjaga stabilitas kerukunan umat beragama yang telah tercipta.
Penulis: Ramadhan | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MEMPAWAH - Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi mengapresiasi pelaksanan kegiatan Sidang Badan Pekerja Lengkap (BPL) Sinode Gereja Punguan Kristen Batak (GPKB), di Gereja Protestan Kalimantan Barat, Desa Toho Ilir, Kecamatan Toho, Sabtu 16 Oktober 2021 kemarin.
Dirinya mengaku bangga akan kegiatan yang menunjukan toleransi kerukunan umat di Bumi Galaherang Mempawah.
"GPKB harus lebih banyak memberikan kontribusi mental spiritual bagi jemaat serta masyarakat di Kabupaten Mempawah, semoga kegiatan ini bisa memberikan warna baru dalam pembinaan umat," ucapnya, Minggu 17 Oktober 2021.
Ia meminta GPKB untuk dapat terus mengembangkan pembinaan umat dengan program-program yang juga mendukung terwujudnya Mempawah yang Cerdas, Mandiri dan Terdepan.
• Pdt Sucipto Sebut Sidang BPL Sinode GPKB Bertujuan Meningkatkan Kerjasama Semua Elemen
"Kita harapkan program-program GPKB dapat bersinergi dengan program Pemerintah Daerah, sehingga bisa bersama-sama mewujudkan Kabupaten Mempawah yang Cerdas, Mandiri, dan Terdepan," terangnya.
Muhammad Pagi juga meminta kepada semua pihak untuk bersama-sama menjaga stabilitas kerukunan umat beragama yang telah tercipta.
"Sehingga keamanan dapat terjaga yang tentunya akan berdampak kepada kestabilan ekonomi masyarakat," katanya.
Selanjutnya, Muhammad Pagi meminta para jemaat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dalam setiap aktifitas serta tak lupa untuk melaksanakan vaksinasi.
"Ajak umat untuk menerapkan protokol kesehatan serta lakukan vaksinasi covid 19 ini, sehingga percepatan vaksinasi Kabupaten Mempawah dapat terwujud sehingga penularan covid 19 dapat teratasi dan masyarakat dapat kembali beraktifitas seperti sedia kala," tutupnya berikan imbauan. (*)
(Simak berita terbaru dari Mempawah)