Breaking News

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sintang Dapat Bantuan Kontainer dan Gerobak Sampah dari Pertamina

Selain CSR yang diberikan oleh Pertamina, Edi menyebut Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang juga mendapatkan bantuan dari Kementerian Lingkungan Hidup

Penulis: Agus Pujianto | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK/ISTIMEWA
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sintang, Edi Harmaini menerima bantuan Corporate Social Responbility (CSR) dari Pertamina Regional Kalimantan melalui Fuel Terminal Sintang, Kamis 12 Agustus 2021. Bantuan CSR dari pertamina berupa satu unit kontainer sampah dan 4 gerobak sampah itu diserahkan di halaman Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sintang. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINTANG - Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sintang, Edi Harmaini menerima bantuan Corporate Social Responbility (CSR) dari Pertamina Regional Kalimantan melalui Fuel Terminal Sintang, Kamis 12 Agustus 2021.

Bantuan CSR dari pertamina berupa satu unit kontainer sampah dan 4 gerobak sampah itu diserahkan di halaman Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sintang.

Menurur Edi, bantuan CSR dari Pertamina ini merupakan dukungan terhadap minimnya sarana dan prasarana pengelolaan sampah di Kabupaten Sintang.

"Kita bersyukur sekali, hari ini kita menerima bantuan CSR dari Pertamina. Bantuan ini sangat sangat berarti bagi kita karena mendapatkan tambahan sarana dan prasarana berupa 4 gerobak sampah dan 1` kontainer sampah, mengingat hal ini yang menjadi keluhan kita, sarana prasarana, dan kurangnya pendanaan sarana prasarana dan akhirnya kita mendapatkan bantuan," kata Edi.

Selain CSR yang diberikan oleh Pertamina, Edi menyebut Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang juga mendapatkan bantuan dari Kementerian Lingkungan Hidup & Kehutanan Republik Indonesia melalui Anggota DPR-RI, Yessi Melania.

Polres Sintang Terima Bantuan Sembako, Wakapolres: Secepatnya Disalurkan Pada Warga

"Kementrian LHK memberikan bantuan berupa 3 unit kendaraan roda tiga (tossa), dan kami dari Dinas Lingkungan Hidup menyerahkan kepada Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) yang tugasnya membantu mengambil sampah didepan rumah-rumah masyarakat kemudian dikumpulkan di TPS, sehingga dengan 3 unit tossa tersebut dapat menunjang kinerja mereka KSM, 3 tossa tersebut kita serahkan ke Kelurahan Akcaya, Masuka, dan Sengkuang," ungkapnya.

Edi Harmaini mengucapkan terima kasih kepada pihak Pertamina terkait bantuan CSR yang diberikan kepada Pemkab Sintang.

"Tentu dengan kerjasama yang kita rintis ini bisa berjalan dengan baik dan tentunya sangat berguna bagi kita semua, mengingat hal ini merupakan tahap awal, karena kita memang membutuhkan bantuan sarana dan sarana pendukung terkait pengelolaan sampah di Sintang," katanya.

Manager Fuel Terminal Sintang, Muhammad Satrio selaku SPV Receiving Storage & Distribution Sintang, mengatakan bahwa bantuan ini diberikan atas dasar kepedulian Pemkab Sintang terhadap lingkungan dan Masyarakat.

Bantuan program CSR Pertamina ini dari Fuel Pertamina Regional Kalimantan melalui Fuel Pertamina Sintang.

"Tentu kami ucapkan terimakasih kepada Pemkab Sintang terkhusus Dinas Lingkungan Hidup yang sudah berjuang dan peduli terhadap lingkungan dan masyarakat Kabupaten Sintang terkait pengelolaan sampah. Semoga melalui perantara Dinas Lingkungan Hidup, bantuan tersebut dapat bermanfaat untuk masyarakat Kabupaten Sintang, dan semoga pengelolaan sampah di Kabupaten Sintang menjadi lebih baik," harapnya. (*)

(Simak berita terbaru dari Sintang)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved