Biografi Sunan Giri Wali Songo, Bagaimana Peran Sunan Giri dalam Mengembangkan Islam di Indonesia?

Sunan Giri adalah satu di antara wali songo penyebar agama Islam di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa.

Penulis: Nasaruddin | Editor: Nasaruddin
Kompas.com
Sunan Giri, wali songo yang nama aslinya Raden Paku dan dikenal juga dengan nama Jaka Samudra. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Sunan Giri adalah satu di antara wali songo penyebar agama Islam di Indonesia, khususnya di Pulau Jawa.

Sunan Giri nama aslinya Raden Paku. Lahir pada 1442 M, ayah Sunan Giri bernama Syekh Maulana Ishak putra Syekh Jumadil Kubro.

Silsilahnya tersambung dengan Rasulullah SAW melalui jalur Husen putra Sayidah Fatimah r.a.

Sedangkan ibunya, Dewi Sekardadu anak Raja Blambangan, Bhre Wirahbumi putra Maharaja Hayam Wuruk, (penguasa Majapahit 1350-1389 M ).

Masa kecilnya diasuh oleh seorang saudagar kaya raya di Gresik, Nyi Ageng Pinatih.

Bagaimana Peran Penting Sunan Ampel dalam Mengembangkan Islam di Indonesia?

Pengasuhan Nyi Ageng Pinatih berawal dari seorang awak kapal yang menemukan peti tersangkut di kapal milik Nyi Ageng Pinatih yang sedang berlayar ke Bali.

Bayi tersebut diserahkan kepada pemilik kapal, Nyi Ageng Pinatih.

Kemudian bayi mungil diberikan nama Jaka Samudra dan dijadikan anak angkat. 

Sewaktu Jaka Samudra masih dalam kandungan ibunya, Syekh Maulana Ishak diusir oleh mertuanya, Bhre Wirahbumi, lantaran ia tidak mau menerima ajakan Syekh Maulana Ishak untuk masuk agama Islam.

Setelah Syekh Maulana Ishak pulang ke Pasai, Aceh, Dewi Sekardadu mengalami sakit hingga wafat setelah melahirkan putranya.

Selang beberapa hari, terjadilah wabah penyakit di Gresik, Bhre Wirahbumi memerintahkan agar sang bayi, cucunya sendiri, di buang ke laut karena dianggap mendatangkan bencana dan akhirnya ditemukan oleh Nyi Ageng Pinatih.

Bagaimana Perjalanan Sunan Ampel Datang ke Pulau Jawa dan Apa Saja Peninggalan dari Sunan Ampel?

Ketika berusia 7 tahun, Jaka Samudra dititipkan ke Pesantren Ampeldenta.

Nama Jaka Samudra diganti menjadi Raden Paku oleh Sunan Ampel.

Ia belajar berbagai disiplin ilmu agama, Al-Qur’an, Hadits, Fikih dan Tasawuf di bawah asuhan Sunan Ampel.

Karena kecerdasannya menyerap ilmu agama Raden Paku diberikan gelar Maulana Ainul Yaqin.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved