PIALA Liga Inggris 2020 Jadwal Carabao Cup Terbaru, Manchester City Main, Ada Lincoln Vs Liverpool

Adapun tiga laga terakhir di babak 1/16 besar Carabao Cup 2020 kali ini, baru akan dimainkan pada Jumat 25 September 2020 dini hari nanti.

Penulis: Ishak | Editor: Ishak
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ISTIMEWA/KOLASE/INSTAGRAM MANCHESTER CITY
BERIKUT UPDATE JADDWAL TERBARU PIALA Liga Inggris 2020 Jadwal Carabao Cup Terbaru, Manchester City Main nanti malam Jumat 25 September 2020 dini hari nanti. Ada juga Lincoln Vs Liverpool / ILUSTRASI. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Piala Liga Inggris 2020 atau EFL Cup Carabao Cup 2020 saat ini telah memasuki fase lanjutan di babak 1/16 final. 

Sedikitnya 8 pertandingan dalam lanjutan Piala Liga Inggris 2020 di jadwal Carabao Cup 2020 terbaru, Kamis 24 September 2020. 

Sehari sebelumnya, empat pertandingan juga telah tersaji.

Sementara satu laga lainnya, yakni antara Tottenham Hotspurs Vs Leyton Orient harus ditunda lantaran sesuatu dan lain hal. 

Adapun tiga laga terakhir di babak 1/16 besar Carabao Cup 2020 kali ini, baru akan dimainkan pada Jumat 25 September 2020 dini hari nanti. 

HASIL Carabao Cup Tadi Malam, Kai Havertz Tebar Pesona | Arsenal Tanpa Ozil Gulung Leicester

Tiga pertandingan ini, melibatkan dua klub besar di Liga Primer Inggris yang kerap terlibat rivalitas dalam perebutan juara Liga Inggris di beberapa musim terakhir.

Siapa lagi kalau bukan Manchester City dan Liverpool.

Keduanya akan sama-sama memainkan laga di pertandingan lanjutan Piala Liga Inggris 2020 dalam Carabao Cup 2020 terbaru Jumat dini hari nanti.

Hanya saja, keduanya tak akan saling adu di lapangan hijau. 

Lantara baik Manchester City dan Liverpool sama-sama akan menghadapi lawan yang berbeda, lawannya masing-masing. 

Live Mola TV Carabao Cup Manchester United Vs Luton Town Dini Hari Nanti

Berikut update schedule EFL Cup Piala Liga Inggris 2020 atau jadwal Carabao Cup 2020 terbaru, kami rangkum dari laman Soccer24: 

1. Pukul 01:00 WIB, Bristol City Vs Aston Villa

2. Pukul 01:45 WIB,  Lincoln Vs  Liverpool

3. Pukul 01:45 WIB, Manchester City Vs Bournemouth

Hasil Carabao Cup Semalam, Chelsea dan Newcastle Pesta Gol

Ada delapan pertandingan dalam lanjutan EFL Cup Carabao Cup 2020, Kamis 24 September 2020 tadi.

Dari hasil Carabao Cup semalam ini, menjadi milik dari tim-tim besar di Liga Primer Inggris.

Chelsea dan Newcastle United adalah dua tim yang merasakan pesta gol di hasil Carabao Cup 2020 tadi malam ini. 

Laga Chelsea Vs Barnsley misalnya, berakhir dengan skor amat telak 6-0.

Pertandingan inipun bahkan bak menjadi panggung bagi seorang Kai Havertz unjuk kemampuan.

Rekrutan anyar The Blues julukan Chelsea itu tebar pesona dalam pertandingan Piala Liga Inggris ini dengan mencetak hatric. 

Jadwal Bola Malam Ini Luton Town Vs Manchester United Live Mola TV Piala Liga Inggris Carabao Cup

Tiga gol yang dilesakkan Kai Havertz itu kian istimewa lantaran menunjukkan kerjasama apiknya yang sudah 'nyetel' dengan punggawa Chelsea lainnya, Tammy Abraham dan Mason Mount. 

Selain Chelsea, Newcastle United juga menang besar.

Dalam Laga Newcastle United Vs Morecambe, skor pertandingan menunjukkan kemenangan besar 7-0 The Magpies (julukan Newcastle United).

Sementara itu, laga seru bertabur gengsi terjadi antara duel Arsenal Vs Leicester. 

Sama-sama merupakan tim dari kasta teratas kompetisi sepak bola di Inggirs, Liga Primer Inggris, hasil Carabao Cup semalam untuk pertandingan ini berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan The Gunners, julukan Arsenal.

Dalam laga ini, Arsenal juga tak menurunkan bomber andalannya, Aubameyang. 

Arsenal yang bermain lagi-lagi tanpa playmaker jempolan Mesut Ozil itu menang berkat gol dari Edward Nketiah di menit 90 jelang berakhirnya pertandingan.

Ditambah gol pertama yang lahir dari gol bunuh diri bek gaek Leicester, Christian Fuchs, di menit-menit awal pertandingan.  

DAFTAR Juara Piala Liga Inggris, EFL Carabao Cup Masa ke Masa | Liverpool Kalahkan Manchester United

Hasil Carabao Cup ini lantas memaksa Leicester City terdepak dari ajang Piala Liga Inggris alias EFL Cup fase selanjutnya di musim ini. 

Berikut hasil Carabao Cup semalam lengkap kami rangkum dari laman Soccer24: 

1. Chelsea Vs Barnsley, 6 - 0

2. Fleetwood Vs Everton,  2 - 5

3. Leicester Vs Arsenal, 0 - 2

4. Morecambe Vs Newcastle United, 0 - 7

5. Fulham Vs Sheffield Wednesday , 2 - 0

6. Millwall Vs Burnley, 0 - 2 

7. Preston Vs Brighton and Hove Albion, 0 - 2

8. Stoke City Vs Gillingham,  1 - 0. 

Penulis: Ishak

Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wTribunPontianak_10091838

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved