Hari Ini Pengumuman Hasil Seleksi Lowongan Kerja PTPN Cek Kelulusan Login PPM-REKRUTMEN.COM/PTPN
Berdasarkan keterangan pada Website ppm-rekrutmen.com/ptpn pengumuman akan dilakukan pukul 21.00 WIB.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Hari ini hasil seleksi berkas penerimaan karyawan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) akan diumumkan hari ini.
Berdasarkan keterangan pada Website ppm-rekrutmen.com/ptpn pengumuman akan dilakukan pukul 21.00 WIB.
Berbagai lowongan dibuka oleh PTPN untuk mencari karyawan tahun ini.
Tidak disebutkan berapa banyak kebutuhan karyawan yang akan direkrut.
PTPN membuka lowongan kerja BUMN untuk para lulusan S1 dan D4.
PTPN sendiri merupakan salah satu BUMN yang bergerak dibidang perkebunan.
PT Perkebunan Nusantara Group atau PTPN Group merupakan gabungan dari PTPN 3 Persero yang merupakan induk BUMN perkebunan, dan PTPN 1 hingga PTPN 14 yang merupakan anak perusahaan yang terfokus pada pengelolaan, pengolahan, dan pemasaran hasil kebun.
Hasil seleksi berkas pendaftaran akan diumumkan dalam waktu dekat ini.
Berikut tahapan seleksi PTPN 2020
- Pengumuman seleksi administrasi 29 Juli 2020
- Tes intelegensi online 1-3 Agustus 2020
- Pengumuman hasil tes intelegensi online 10 Agustus pukul 21.00 WIB
- Personality test, test bidang tugas, tes bahasa inggris online 12 Agustus 2020
- Pengumuman hasil tes intelegensi online 10 Agustus pukul 21.00 WIB
- Pengumuman Personality test, test bidang tugas, tes bahasa inggris online 24 Agustus 2020 pukul 21.00 WIB
- Wawancara Psikologis Online 26 Agustus 2020
- Pengumuman wawancara psikologis 11 September 2020
- Wawancara bidang tugas dan focus group discussion bahasa inggris 20 September 2020
- Tes kesehatan dan wawancara direksi waktu diumumkan kemudian
Cek pengumuman hasil seleksi di website https://ppm-rekrutmen.com/ptpn
Info tambahan:
Peserta hanya diperbolehkan melamar satu posisi dalam lowongan kerja BUMN PTPN ini.
Berikut adalah persyaratan dan posisi yang dibuka untuk lowongan kerja BUMN PTPN tahun ini.
Persyaratan umum Lowongan Kerja BUMN PTPN:
- Warga Negara Indonesia
- Usia maksimal 28 tahun per 1 November 2020
- Belum menikah dan bersedia untuk tidak menikah selama periode trainee
- Lebih diutamakan Pria
- IPK minimal 2.75 dari skala 4.00 untuk PTN dan 3.00 dari skala 4.00 untuk PTS
- Minimal lulusan S1/D4
- Sehat Jasmani, Rohani, dan Bebas Narkoba
- Tidak menjadi anggota atau pengurus partai atau terlibat politik praktis
- Tidak menjadi anggota atau pengurus organisasi terlarang
- Tidak sedang menjalani proses hukum pidana dan/atau tidak pernah menerima sanksi pidana
- Bersedia di tempatkan di seluruh wilayah kerja perusahaan
Posisi dan persyaratan khusus:
Lowongan Kerja Asisten bidang tanaman (TAN)
Jurusan =
- Agribisnis
- Agronomi
- Agroteknologi Budidaya Perkebunan
- Budidaya Pertanian
- Budidaya Tanaman
- Hama Penyakit Tanaman
- Ilmu Tanah
- Kehutanan
- Mekanisasi Pertanian
- Pemuliaan Tanaman
- Pertanian
- Proteksi Tanaman
- Teknologi Pertanian
Lowongan Kerja Asisten bidang teknik/pengolahan (TEK)
Jurusan =
- Elektro
- Elektro Arus Kuat
- Fisika
- Kimia
- Lingkungan
- Mekatronika
- Mesin
- Sipil
- Teknik Industri
- Teknologi pengolahan Pertanian
Lowongan Kerja Asisten bidang keuangan (KEU)
Jurusan =
- Administrasi Niaga
- Akuntansi
- Ekonomi Pembangunan
- Manajemen
- Manajemen Keuangan
- Manajemen Pemasaran.
Lowongan Kerja Asisten bidang umum (UMU)
Jurusan =
- Hukum
- Ilmu Komunikasi
- Manajemen SDM
- Psikologi
- Teknologi Informasi (teknik informatika/Sistem Informasi/Ilmu Komputer).