Virus Corona Masuk Kalbar
Update Kasus Corona di Sambas Hari Ini Rabu 8 Juli 2020
Dan untuk kasus Orang Tanpa Gejala (OTG) di Kabupaten Sambas ia sampaikan sebelumnya berjumlah sekarang 95 OTG.
Penulis: Muhammad Luthfi | Editor: Zulkifli
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sambas dr Fatah Maryuniani menyampaikan update terbaru terkait jumlah, Orang Dalam Pemantauan (ODP), Pasien Dalam Pemantauan (PDP) dan Orang Tanpa Gejala (OTG) dan Pasien Konfirmasi Positif Covid-19 di Kabupaten Sambas.
Ia sampaikan, sesuai dengan data terakhir yang di rekap oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Sambas, sampai dengan hari Selasa (7/7/2020) pukul 17.00 WIB.
Jumlah ODP di Kabupaten Sambas di katakan oleh Fatah sekarang berjumlah 124 ODP.
"Sampai dengan data terakhir yang kita rekap terakhir pukul 17.00 kemarin ODP di Kabupaten Sambas jumlahnya ada 124 orang," ujarnya, Rabu (8/7/2020).
• Pemkab Kubu Raya Terima Bantuan Alat Rapid Test dan APD dari Kadin Kalbar
• KALBAR 24 JAM - Sutarmidji Larang SMA/SMK Daftar Ulang, Waspada Cuaca Ekstrem, hingga Kasus Covid-19
Sementara itu, untuk PDP di Kabupaten Sambas, kata Fattah, sampai dengan data kemarin sore pukul 17.00 WIB, ia ungkapkan menjadi 2 PDP.
"Kalau PDP sekarang ada 2 PDP," tuturnya.
Dan untuk kasus Orang Tanpa Gejala (OTG) di Kabupaten Sambas ia sampaikan sebelumnya berjumlah sekarang 95 OTG.
"Sekarang total OTG di Sambas ada 95 orang," tuturnya.
Sedangkan untuk kasus konfirmasi positif Covid-19 di Sambas kata dia, mereka baru saja menerima hasil swab terbaru.
Sekarang kata Fattah, pasien konfirmasi positif Covid-19 berjumlah 2 kasus.
"Sekarang totalnya ada 2 kasus dan menunggu hasil swab terbaru keluar, ini ada pengurangan karena sudah ada konfirmasi kasus yang sembuh Covid-19," tutupnya.
Update Informasi Kamu Via Launcher Tribun Pontianak Berikut:
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.wTribunPontianak_10091838
Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak
BREAKING NEWS - 8 Hari Dirawat, Pasien Covid-19 Meninggal di Sintang |
![]() |
---|
Pemuda 19 Tahun Asal Sanggau Meninggal Dunia Dinyatakan Positif Covid-19 Gejala Demam dan Sesak |
![]() |
---|
Pemuda 19 Tahun Asal Sanggau Meninggal Dunia Dinyatakan Positif Covid-19 Gejala Demam dan Sesak |
![]() |
---|
Pasien Covid-19 Berumur Hampir 1 Abad Dinyatakan Sembuh, Wali Kota Edi Kamtono Beri Dukungan Moril |
![]() |
---|
Gubernur Kalbar Sutarmidji Beberkan Alasan Dua Laboratorium Swasta Uji Swab Covid-19 Harus Ditutup |
![]() |
---|