UNGGAHAN Terakhir Glenn Fredly Sebelum Meninggal Dunia, Ucap Kata Puitis untuk Mutia Ayu Sang Istri
Postingan itu merupakan unggahan terakhir Glenn Fredly sebelum dikabarkan meninggal dunia hari ini.
Dia berkiprah di industri musik Indonesia setelah memenangi sebuah lomba menyanyi pada 1995.
Glenn Fredly adalah salah satu musisi terbaik Tanah Air.
Karya-karyanya telah menghiasi belantika musik sejak tahu 90-an.

Nama Putrinya
Padahal belum lama ini Glenn Fredly dan sang istri Mutia Ayu baru saja mendapat kabar bahagia.
Melalui unggahan Instagramnya @glennfredly309, Glenn Fredly mengumumkan kelahiran anak pertamanya dengan Mutia Ayu.
Dalam unggahan tersebut, tampak Glenn Fredly tengah menggendong putri pertamanya dengan nuansa foto hitam putih.
Tak lupa, sang pelantun “Januari” juga memberikan keterangan pada foto tersebut.
Dia pun menulis rasa kebahagiaan dikaruniai anak pertama.
“Cinta dan sukacita kami datang dari Tuhan Penguasa Semesta Alam dalam Kasih sayangNYA yang selalu mengalir dan semua terjadi indah tepat pada waktuNYA,” tulis Glenn Fredly.
Lebih lanjut, Glenn Fredly juga turut memberitahukan nama sang putri yakni Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.
“Terimakasih atas Doa dan kebaikan semua sahabat atas kelahiran putri kami .. Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo ?? Lets rock the world together Gewa ! ... 28 Feb 2020,” lanjutnya.
Mau Luncurkan Lagu Anak
Grup Trio Lestari rencananya akan membuat sebuah proyek musik untuk anak-anak.
Hal itu diungkapkan oleh satu personelnya, Tompi yang mengatakan grup mereka akan menggarap musik khusus untuk anak-anak.