Indonesian Idol
SEDANG Live RCTI Final Indonesian Idol, Tiara atau Lyodra Juara Indonesian Idol X? | BCL Hadir?
Anda bisa mengikuti jalannya acara ini dengan mengakses link live streaming yang kami sematkan di artikel ini.
"Ini adalah pencapaian tertinggi aku, di umurku yang 18 tahun," ungkap Tiara.
Sementara itu, Lyodra yang masih berumur 16 tahun juga akan memberikan bukti pada seluruh masyarakat.
Meski usianya masih terbilang muda, Lyodra akan menampilkan kemampuan maksimalnya.
"Aku ingin membuktikan bahwa yang muda juga bisa menunjukan potensi yang dia punya," terang Lyodra.
• Anang Hermansyah & Ashanty Hadiri Tahlilan Ashraf Sinclair, Ungkap Janji BCL untuk Indonesian Idol
Dalam akun media sosial Instagam, Indonesian Idol, juga disebutkan lagu yang akan dinyanyikan oleh dua grand finalis.
Keduanya akan menyanyikan lagu berbahasa Inggris dari penyanyi luar negeri.
Lyodra diketahui akan menyanyikan lagu milik penyanyi asal Amerika, Jennifer Holliday.
Perempuan kelahiran 2003 itu akan membawakan lagu milik Jennifer yang berjudul 'And I'm Telling You' (I'm Not Go).
Sedangkan Tiara, akan menyanyikan lagu berjudul 'I Surrender.'
Lagu tersebut merupakan milik penyanyi asal Kanada, Celine Dion.
• Maia Estianty dan Rossa Sambangi BCL Seusai Grand Final Indonesian Idol, Beri Semangat Unge

Dalam momen pengumuman juara Indonesian Idol, dihadirkan berbagai bintang tamu yang ikut memeriahkan malam Result and Reunion Show.
Selain seluruh finalis Indonesian Idol, beberapa musisi tanah air juga mengisi acara.
Yakni seperti grup band NOAH serta penyanyi lainnya.
Indonesian Idol 2020 Result and Reunion Show akan dimeriahkan oleh Lea Simanjuntak, Nella Kharisma, dan Rizky Febian.
Tak hanya itu, JFLOW dan juga Saykoji juga akan siap menghibur acara Indonesian Idol 2020 nanti malam.
