Prakiraan Cuaca Malam Tahun Baru 2020 di Jakarta, Pontianak, Singkawang, Bali, Aceh hingga Papua
Wilayah Kalimantan, meskipun pagi ini hujan, malam nanti diprediksi akan cerah meskipun Kalimantan Selatan kemungkinan akan berawan.
BMKG memprakirakan cuaca di sebagian wilayah Indonesia akan mengalami hujan di malam pergantian tahun 2019 ke 2020, Selasa (31/12/2019).
Kepala Subbidang Prediksi Cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Agie Wandala, menyatakan, potensi hujan ada di pesisir utara, Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Adapun untuk wilayah Sumatera seperti Aceh, Sumatera Utara, Riau, dan Sumatera Barat, prediksi cuaca malam nanti relatif cerah.
Sementara, di Kepulauan Riau, Bangka Belitung cuaca diperkirakan berawan dan berpotensi terjadi hujan ringan, tetapi tak terlalu signifikan.
“Kalau di Jawa, Pesisir Selatan oke, Tasikmalaya, Ciamis, Pangandaran, Jogja oke,” kata Agie.
Namun, untuk Pesisir Utara seperti Bekasi, Karawang, Cirebon, dan sepanjang Pantura, diprediksi akan mengalami hujan yang mungkin akan mulai terjadi sejak sore.
“Bicara malam pergantian tahunnya di Pesisir Utara hujan,” kata dia.
Untuk wilayah Jakarta, Agie mengatakan, kemungkinan akan terjadi hujan ringan.
Warga Jakarta yang berencana merayakan pergantian tahun di luar rumah diimbau bersiap, seperti membawa payung atau jas hujan.
Untuk wilayah Jawa Tengah seperti Tegal, Brebes, dan Pekalongan, juga diprediksi turun hujan malam nanti.
Bali dan Lombok diperkirakan agak cerah.
Kami sampaikan prakiraan cuaca jalur transportasi darat
Selengkapnya dapat diakses pada https://t.co/hiVtq4kfPD atau Aplikasi BMKG di https://t.co/IvIzRqxABM
— BMKG (@infoBMKG) December 31, 2019
Semoga bermanfaat.#infoBMKG #PrakiraanCuaca #MariKenaliCuaca #FaktaData #NataruAsyikLancarSelamat
.pws pic.twitter.com/XG9hLl3EeY
Wilayah Kalimantan, meskipun pagi ini hujan, malam nanti diprediksi akan cerah meskipun Kalimantan Selatan kemungkinan akan berawan.
Khusus untuk wilayah Pontianak di malam tahun baru 2020 atau Selasa (31/12/2019) malam, udara kabur.
Sementara pada pagi hari diprakirakan akan terjadi hujan lokal di wilayah Kota Pontianak.
Adapun pada siang hari, BMKG memprakirakan akan tujun hujan petir di Kota Pontianak.
Sehari setelahnya atau Rabu (1/1/2020), pagi hari cuaca Pontianak diprakirakan cerah berawan.
BMKG memprakirakan terjadi hujan petir di siang hari tahun baru dan di malam hari cuaca berawan tebal.
Untuk wilayah Kalbar lainnya, ada enam daerah yang diprakirakan turun hujan di malam tahun baru.
Bengkayang dan Kapuas Hulu diprakirakan akan terjadi hujan lokal.
Ketapang, Melawi dan Sekadau diperkirakan terjadi hujan ringan.
Sementara Kayong Utara diprakirakan terjadi hujan petir.
Hujan petir diperkirakan terjadi di Singkawang siang ini. Sementara di malam hari, udara kabur.
Untuk wilayah Papua seperti Sorong, dan Jayapura juga diprediksi akan cerah.
Terkait kemungkinan cuaca ekstrem, Agie mengatakan, pergantian tahun ke Januari 2020, Indonesia masih berada pada kondisi musim hujan.
Oleh karena itu, pertumbuhan awan cukup banyak yang mengakibatkan akan mudah terjadi kilat dan petir.
Ia mengimbau masyarakat untuk waspada meskipun tak perlu khawatir untuk melakukan aktivitas di luar ruangan.
Sementara itu, untuk prediksi cuaca sepanjang hari di penghujung tahun 2019 ini, prakirawan Cuaca BMKG Irsal Yuliandri mengatakan, beberapa wilayah berpotensi hujan disertai angin kencang.
Selengkapnya, simak prediksi cuaca di berbagai wilayah berikut ini:
Beberapa wilayah yang berpotensi hujan lebat adalah:
Sumatera Utara
Sumatera Barat
Lampung
Bali
Kalimantan Tengah
Kalimantan Timur
Gorontalo
Sulawesi Tengah
Sulawesi Tenggara
Wilayah yang berpotensi hujan lebat disertai angin kencang, kilat atau petir adalah:
Aceh
Riau
Bengkulu
Jambi
Sumatera Selatan
Kep. Bangka Belitung
Banten
Jawa Barat
Jabodetabek
Jawa Tengah
Yogyakarta
Jawa Timur
Nusa Tenggara Barat
Nusa Tenggara Timur
Kalimantan Barat
Kalimantan Utara
Kalimantan Selatan
Sulawesi Selatan
Maluku
Papua
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Prediksi Cuaca Malam Tahun Baru 2020 di Berbagai Daerah"
Penulis : Nur Rohmi Aida
Editor : Inggried Dwi Wedhaswary
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/prediksi-cuaca-malam-tahun-baru-2020.jpg)