Grand 1993 Bergaya Land Speeder, Inilah Wujudnya
Last but not least hal-hal yang sering dilupakan dalam membuat motor custom, yaitu kerapian jalur-jalur kabel kelistrikan
Penulis: Anesh Viduka | Editor: Jamadin
Grand 1993 Bergaya Land Speeder, Inilah Wujudnya
PONTIANAK- Berbekal Honda Grand keluaran tahun 1993, bengkel AJM Motowerks Singkawang membuat sebuah motor modifikasi bergaya Land Speeder, motor pemecah rekor kecepatan di trek lurus.
"Land Speeder yaitu motor untuk pemecah rekor kecepatan di trek lurus, biasanya di padang garam," kata Owner AJM Motowerks, Indra Puiyanta saat ditemui Tribun Pontianak di event Honda Modif 2019 Contest di halaman A Yani Megamall, Pontianak, Sabtu (12/10/2019).

"Motor modifikasi yang diberi nama Spark ini,80 persen dicustom handmade,didesign dengan matang oleh team AJM Motowerks dengan inspirasi dari revival cycles, yang menyajikan motor konsep yang rapi dan bisa diproduksi secara masal," jelas pria yang akrab disapa Afen tersebut.
"Proses modifikasi yang agak sulit yaitu saat mencustom bagian sasis, karena ini motovasi baru, bisa disebut dengan ide baru, di custom semua dengan gaya land speeder yang belum pernah ada di Indonesia," kata Indra Puiyanta.

Baca: VIDEO: Nur Aini Sebut Pernah Menjual Tanaman Hias Mencapai Rp17 Juta
Baca: Fakta-fakta Keluarga Lena yang Tinggal di Gubuk Mirip Kandang Ayam di Mega Timur
Ia menjelaskan mengapa menggunkan mesin Honda Grand, menurut Afen mesin honda bebek/cub performanya sudah tidak diragukan lagi dan sangat identik dengan nama besar Honda.

Pemilihan Honda Grand ini karena menyesuaikan konsep awal yang diberi nama Spark, yaitu percikan kecil yang memberikan efek yang besar, mesin kecil tapi bisa memberikan dampak yang besar.
"Kemudian design frame rigid bergaya space trust yang ringan, yang sangat berhungan dengan power wight ratio, tangki dan box electricity didesign dalam frame supaya tetap aerodinamis," jelasnya.

Suspensi depan menggunakan Honda CB, karena dianggap cukup mumpuni,kemudian hub depan dicustom brakeless, hub belakang dengan rem drum brake/rem tromol.
Disektor kaki-kaki, velg menggunakan velg ring 17 alumunium yang dipadupadankan dengan ban slick, kemudian velg belakangnya dilengkapi wheeldop, yang dimaksud untuk meningkatkan aerodinamis.
"Kemudian custom stainless steel exhaust, custom handlebar yang didesign secara ergonomis untuk kenyamanan rider pada waktu menggeber Spark, custom single seat,"

"Last but not least hal-hal yang sering dilupakan dalam membuat motor custom, yaitu kerapian jalur-jalur kabel kelistrikan, pada motor ini jalur kabel didesign dalam bentuk pipa alumunium, yang menampung kabel-kabel kelistrikan spark, sehingga kabel-kabelnya tidak kelihatan dari luar, dan tampak sangat rapi" kata Afen.
Ia menambahkan motor ini masih berupa motor konsep yang bisa diupgrade performanya, dengan mengganti bahan frame dengan titanium, tangki, electricity box, wheeldop dengan carbon kevlar.
DATA MODIFIKASI
Basic Motor : Honda Grand tahun 1993
Konsep : Land Speeder
Owner : Indra Puiyanta alias Afen
Bengkel Modif : AJM Motowerks, Singkawang, Kalbar
Lama pengerjaan : 3 bulan
Modifikasi : 80% custom
Update berita pilihan
tribunpontianak.co.id di WhatsApp
Klik > http://bit.ly/whatsapptribunpontianak