Pemilu 2019
Ketua KPPS di Kubu Raya Meninggal Dunia, Riwayat Sakit hingga Sesak Napas Sebelum Tutup Usia
Ketua KPPS di Kubu Raya Meninggal Dunia, Riwayat Sakit hingga Sesak Nafas Sebelum Tutup Usia
Ketua Panitia Pemungutan Suara (KPPS) di Desa Sungai Besar, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Kubu Raya, Sulik, meninggal dunia, Minggu (12/5/2019).
Sulik meninggal dunia setelah kondisi kesehatannya memburuk, seusai pleno tingkat Kabupaten.
Hal itu sebagaimana disampaikan perwakilan pihak keluarga, Mustafa, kepada Tribun Pontianak.
Mustafa mengatakan, Sulik meninggalkan satu istri dan dua anak perempuan berusia 11 tahun dan 3 tahun.
“Kami dari teman-teman dekat beliau mohonlah supaya pemerintah, KPU memperhatikan keluarga korban,” katanya.
Sulik diketahui mengidap sakit dibetes ringan sejak lama.
Baca: 10 Penyelenggara Pemilu di Kubu Raya Meninggal, Kelengkapan Berkas Jadi Kendala KPU Beri Santunan
Baca: Jadwal Imsak Pontianak dan Waktu Buka Puasa Ramadhan 1440 H dan Jadwal Sholat Lima Waktu Hari Ini
Meski sakit, dirinya masih bisa beraktivitas dan berkebun serta menjadi jadi Ketua PPS.
Namun, usai pleno tingkat Kabupaten, kesehatan Sulik tiba-tiba memburuk.
Diabetesnya semakin parah, tekanan darahnya tinggi dan ia mengalami sesak nafas.
Sulik berusaha bertahan, dibantu oleh seorang bidan desa yang merawatnya di rumah.
Komisioner KPU Evi Novida Dipecat DKPP Terkait Perubahan Perolehan Suara Caleg Gerindra di Kalbar |
![]() |
---|
VIDEO: KPU Gelar Rapat Evaluasi Kampanye Pemilu 2019 |
![]() |
---|
Hari Ini MK Sidang 6 PHPU Pileg di Kalbar, Agenda Pemeriksaan Pendahuluan Perkara |
![]() |
---|
Anggota Kodim 1201 Kawal Pembukaan Kotak Suara untuk DPR RI di KPU Landak |
![]() |
---|
Pelanggaran Pemilu, Kotak Suara DPR RI di Landak Mulai Dibuka Hari Ini |
![]() |
---|