Pekerja Transmart Jatuh
Insiden Jatuhnya Pekerja Transmart Kubu Raya Hebohkan Netizen, Begini Kondisi Terupdate Korban!
Insiden terjatuhnya pekerja proyek pembangunan mall Trans Mart di Jalan Ahmad Yani II, Kubu Raya gegerkan dunia maya.
Penulis: Mirna Tribun | Editor: Mirna Tribun
Laporan Wartawati Tribun Pontianak, Mirna
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KUBU RAYA - Insiden terjatuhnya pekerja proyek pembangunan mall Trans Mart di Jalan Ahmad Yani II, Kubu
Raya gegerkan dunia maya.
Baca: BREAKING NEWS: Pekerja Transmart Kubu Raya Terjatuh Dari Ketinggian, Kondisinya Bikin Miris
Belum saja diresmikan tapi sudah diwarnai insiden.
Insiden ini diposting akun pemilik Alwa Rerizia.
Dalam postingannya ia menuliskan, "Innalillahiwainnailahirajiun... Mdh²n yg diliat barusan bukan kenyataan, berharap yg jatoh selamat."
Pemilik akun Alwa Rerizia tadinya berniat untuk melihat-lihat keindahan Transmart yang rencananya dalam waktu dekat ini akan diresmikan.
Namun bukan keindahan yang dilihat malah insiden yang bikin dirinya syok.
"Kget sekali soalnya... Niat nak mengagumi keindahan transmart Krn pas terakhir ngeliat tu blm ape² gtu...malah ngeliat yg tdi tu."
"Iya kyknya...soalnya pas ngeliat posisi sdh kyk ada sesuatu yg menuju ke tanah tdi...pas di tanah baru ngeliat kyk ada yg terbaring," ujarnya.
Tak lama memposting insiden ini, akun pemilik Alwa Rerizia dihujani banyak pertanyaan warganet.
Pasalnya banyak yang dari mereka juga kaget dan penasaran dengan insiden tersebut.
Maulida Octaviani: Aduh, jatoh dr atas keh yg kerja?
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/proyek-pembangunan-trans-mart_20180129_132333.jpg)