Citizen Reporter
Perdossi Kalbar Roadshow Waspada Stroke
Kegiatan dihadiri 100 orang masyarakat umum yang ingin melakukan deteksi dini stoke.Penyuluhan tentang stroke, gejala-gejalanya dan pencegahannya...
Penulis: Ridhoino Kristo Sebastianus Melano | Editor: Mirna Tribun
Citizen Reporter I dr Hendry Gunawan, Sekretaris Perdossi Kalbar
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Perdossi cabang Kalbar telah mengadakan roadshow Pontianak Waspada Stroke ke Puskesmas Siantan Hilir, Sabtu (8/10/2016).
Kegiatan ini didukung oleh DinasKesehatan Kota Pontianak dan Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia. Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak bersama Ketua Perdossi cabang Kalbar turut membuka kegiatan.
Kegiatan dihadiri 100 orang masyarakat umum yang ingin melakukan deteksi dini stoke.
Penyuluhan tentang stroke, gejala-gejalanya dan pencegahannya telah dilakukan.
Acara sangat meriah dan disambut suka cita oleh masyarakat di sekitar Siantan Hilir.
Pemeriksaan dilakukan langsung dokter Spesialis Saraf yaitu dr Titik SpS dan dr Achmad Faqih SpS.
Selamat kepada Perdossi cabang Kalbar yang telah menjadi salah satu pioner untuk kegiatan tersebut.
Kegiatan Pontianak Waspada Stroke menjadi salah 1 kegiatan percontohan dari Perdossi cabang lain.
Minggu depan akan dilakukan kegiatan serupa di Puskesmas lain.
Harapan bagi masyarakat adalah masyarakat mengenal gejala gejala stroke dan segera membawa pasien stroke ke rumah sakit dan masyarakat dapat mencegah stroke dengan pola hidup yang sehat yaitu dengan CERDIK (Cek kesehatan secara teratur tiap 3 hingga 6 bulan.
Enyahkan asap rokok, rajin berolahraga, diet makanan yang sehat, istirahat yang cukup dan kelola stres.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/perdossi_20161008_165907.jpg)