Listrik Padam di Beberapa Wilayah, PLN Beri Penjelasan Ini
Terima kasih juga sudah bertanya, sebelumnya kami juga ingin menyampaikan permohonan maaf.
Penulis: Rizki Fadriani | Editor: Madrosid
Listrik Padam di Beberapa Wilayah, PLN Beri Penjelasan Ini
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Bun, ini di tempat saya di Jalan Parit Pangeran, Gg Pati 3 kok mati lampu ya? Ndak ada angin, ndak ada hujan, siang belong panas eui. Mohon infonya. Terima kasih Bun.
08582203xxxx
Terima kasih juga sudah bertanya, sebelumnya kami juga ingin menyampaikan permohonan maaf.
Dalam rangka meningkatkan mutu layanan kepada pelanggan serta meningkatkan kualitas pasokan energi listrik, berikut kami Infokan jadwal padam terencana, pada Kamis (24/1/2019 :
Baca: BMKG Melalui Stasiun Meteorologi Maritim Pontianak Bakal Gelar Sekolah Lapang Nelayan Tahap 2
Baca: Ahok Bebas, Jokowi Akui Belum Memiliki Rencana Untuk Bertemu Ahok
Baca: Resmikan Gedung Unit PPA Sat Reskrim, Kapolres Landak Berikan Pesan Khusus
1. Pekerjaan pemangkasan pohon sekitar jaringan di Jalan Veteran. Mengakibatkan daerah padam di Jalan Pahlawan, Jalan Veteran, Komplek Waduk Permai, Gg. Syukur 1, 2, 3, 4, Gg. Dungun.
2. Pekerjaan pemasangan konstruksi SUTM di Jalan Danau Sentarum. Mengakibatkan daerah padam di Jl. Ilham, Jl. Petani, Jl. Danau Sentarum, dan sekitarnya.
3. Pekerjaan pemasangan konstruksi SUTM di Jl. Budi Utomo. Mengakibatkan daerah padam di Jl. Budi Utomo, Sei Selamat, Parwasal, Gg. Darma Putra, Prt. Pangeran, Selat Sumba, Selat Bali, BPK, Jl. 28 Oktober, dan sekitarnya.
4. Pekerjaan pemasangan LBS Motorized dan Manajemen Trafo di Jl. Martadinata. Mengakibatkan daerah padam Jl. Tabrani Ahmad, Jl. Martadinata, Jl. Sawo, Jl. Bersama, Komp. Mandau Permai, Jl. Swadaya, dan sekitarnya.
5. Pekerjaan pemangkasan pohon dan perbaikan konstruksi SUTM. Mengakibatkan daerah padam di Anjungan, Anjungan Dalam, Toho, Menjalin, Karangan, Sompak, Ngarak, Sembora, Setabar, Sekilap, Sebadu, Mandor, Senakin, Pahauman
Baca: Atbah: Revisi RPJMD Untuk Menegaskan Visi Misi Pembangunan
Baca: Polsek Kapuas Amankan Terduga Pelaku Judi Jenis Togel
Baca: STIK Muhammadiyah Pontianak Gelar Pelantikan dan Ucap Janji DIII Keperawatan ke-27
Estimasi waktu pekerjaan pukul 09.00 hingga 16.00 WIB.
Jika terjadi gangguan atau padam disekitar lingkungan tempat tinggal anda, diluar lokasi jadwal padam silahkan menghubungi Call Center (0561) 123.
Atas nama manajemen PLN UIW Kalbar kami haturkan permohonan maaf atas ketidaknyamanan pelayan yang kami berikan.
Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan terima kasih.
Hendra M Fattah
Humas PLN UIW Kalbar