Yuk Sarapan Bubur dan Teh Hangat di Warkop Panorama
Setiap pagi Warkop Panorama selalu ramai dikunjungi masyarakat yang hanya ingin menyeduh kopi ataupun sarapan.

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Syahroni
TRIBUNPONTIANA.CO.ID, PONTIANAK - Bagi anda yang ingin mencari sarapan sambil nongkrong menyeduh kopi atau teh hangat, anda dapat mengunjungi Warung Kopi Panorama yang terletak di Jalan Diponegoro Pontianak.
Ada beberapa menu yang dapat dinikmati saat berkunjung di Warkop itu, misalnya bubur, nasi uduk, lontong sayur, roti cane dan lainnya.
Baca: Peduli Korban Gempa, Koramil Sukadana Gelar Doa Bersama di Sukadana
Memang ketersediaan makanan ini biasanya hanya saat pagi sampai tengah hari, bagi yang ingin sarapan pagi maka tempat ini cocok dikunjungi.
Selain itu, Warkop Panorama juga menyediakan fasilitas Wifi gratis memanjatkan pengunjung untuk berselancar didunia maya.
Setiap pagi Warkop Panorama selalu ramai dikunjungi masyarakat yang hanya ingin menyeduh kopi ataupun sarapan.