Ini Pentingnya Bikin Akta Kematian
Apabila kematian tidak dilaporkan, maka NIK yang bersangkutan akan terus terhitung sebagai penduduk aktif.
Penulis: Rizki Fadriani | Editor: Dhita Mutiasari
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Bella
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK -Bun, seberapa penting sih melaporkan kematian anggota keluarga atau membuat akta kematian? Apa syarat dan prosedurnya? Terima kasih sebelumnya.
08968273xxxx
Terima kasih juga sudah bertanya, akta kematian sangat penting sebagai dasar penghapusan NIK dan nama yang bersangkutan dalam database kependudukan.
Baca: Pemkab Kapuas Hulu Luncurkan Pusat Pelayanan Perizinan Usaha
Baca: BPBD Mempawah Prediksi Terjadi Banjir di Akhir Tahun
Apabila kematian tidak dilaporkan, maka NIK yang bersangkutan akan terus terhitung sebagai penduduk aktif.
Untuk mengurus akta kematian, syaratnya adalah sebagai berikut :
- Surat pengantar RT
- Keterangan kematian dari RS dan atau Lurah.
- Fotokopi KK dan KTP almarhum
- Fotokopi KTP pelapor beserta dua saksi.
Suparma
Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Pontianak