Breaking News

Ramadan 1439 H

BEM STIT Iqra' Kapuas Hulu Gelar Pesantren Kilat

Dedeng Alamsyah mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, kepada ketua masjid sibau hilir atas izin dan kepercayaan

Penulis: Sahirul Hakim | Editor: Dhita Mutiasari
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ SAHIRUL HAKIM
Berfoto bersama tamu undangan dan peserta pesantren kilat, usai acara pembukaan, di Masjid Nurul Huda, Desa Sibau Hilir, Kecamatan Putussibau Utara, Senin (21/5/2018) 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Sahirul Hakim

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUAS HULU - Badan Ekskutif Mahasiswa (BEM) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Iqra' Kabupaten Kapuas Hulu mengelar pesantren kilat, di Masjid Nurul Huda, Desa Sibau Hilir, Kecamatan Putussibau Utara, Senin (21/5/2018).

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Ketua STIT Iqra' Kabupaten Kapuas Hulu Dedeng Alamsyah, dan dihadiri Kapolsek Putussibau Utara IPDA Bambang, Camat Putussibau Utara Abdul Azis, perwakilan Kapolres Kapuas Hulu, Danramil Kota, Batalyon Inf, KUA Putussibau Utara Muhammad Yusuf, dan para undangan lainnya.

Baca: Berbuka Puasa dengan Minum Es Teh Manis Tak Disarankan? Berikut Penjelasan Para Ahli

Dalam katasambutan Ketua STIT Iqra' Kabupaten Kapuas Hulu Dedeng Alamsyah mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, kepada ketua masjid sibau hilir atas izin dan kepercayaan yang diberikan kepada Mahasiswa STIT Iqra' untuk melaksanakan kegiatan pesantren kilat di Masjid Sibau Hilir ini.

Baca: Resep Pangsit Cireng - Camilan Renyah Untuk Berbuka Puasa

"Ini sebagai bahan pembelajaran kepada mahasiswa STIT dalam bersosialisasi dengan masyarakat. Selama ini mahasiswa hanya belajar di kampus saja, namun pada hari ini mahasiswa belajar bagaimana bersosialisasi dengan masyarakat," ungkapnya. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved