Public Service
Warga Sungai Raya Dalam Damba Aliran PDAM
Pemerintah Kabupaten Kubu Raya tetap berkomitmen untuk melakukan pelayanan maksimal kepada masyarakat pada sektor air bersih.
Penulis: Hamdan Darsani | Editor: Rizky Zulham
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Hamdan Darsani
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KUBU RAYA - Bun. Tolong tanyakan ke Pemkab Kubu Raya. Kapan warga yang berbatasan dengan Kota Pontianak seperti di Serdam merasakan layanan air bersih dari PDAM. Jaya terus Tribun Pontianak.
085252491xxx
Silakan Warga Daftar ke PDAM
Pemerintah Kabupaten Kubu Raya tetap berkomitmen untuk melakukan pelayanan maksimal kepada masyarakat pada sektor air bersih.
Masyarakat silakan melakukan permohonan untuk penyambungan baru kepada pihak terkait.
Baca: Sudah Satu Bulan Aliran PDAM di Jeruju Tak Ngalir
Sehingga nanti akan langsung ditindak lanjuti. Sebab, terdapat masyarakat yang sudah dilalui pipa PDAM namun masyarakat enggan untuk menjadi pelanggan PDAM.
Sumber: Bupati Kubu Raya, Rusman Ali