Breaking News

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Susunan Pemain Timnas Italia vs Norwegia Diprediksi Hari Ini Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa

Hanya saja beban besar ada di pundak Italia untuk matchday terakhir di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa tersebut.

Editor: Zulkifli
TRIBUNNEWS
KUALIFIKASI PIALA DUNIA - Timnas Italia bersiap menjamu Norwegia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa grup I Senin 17 November 2025. Italia wajib menang besar. 

Hitung-hitungan kasarnya secara keseluruhan Haaland selalu mencetak gol dalam 10 dari 11 laga terakhirnya bersama Landslaget.

Jelang duel kontra Timnas Italia, Haaland tetap berterus terang terkait laga menentukan bagi tim nasionalnya itu.

Pertanyaan dari wartawan muncul ketika ia ditanya soal wonderkid Inter Milan, Francesco Pio Esposito.

Pio Esposito mencuri perhatian dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa kali ini.

Kendati baru debut pada Mei 2025, Pio Esposito berhasil mengukir 2 gol dari 4 pertandingan.

Ia dipercaya Gennaro Gattuso sebagai penyerang Gli Azzurri di usianya yang baru menyentuh 20 tahun.

Francesco Pio Esposito menjadi penentu kemenangan bagi Italia saat mencetak masing-masing 1 gol dalam kemenangan atas Estonia (3-1) dan terbaru kontra Moldova (2-0).

Perihal potensi menghadapi bomber milik Italia tersebut, Erling Haaland memberikan jawaban gamblang.

"Jujur saja, saya tidak tahu banyak tentang dia," tutur Haaland, dikutip dari Football Italia.

"Mungkin mereka akan membunuh saya karena mengatakan ini, tapi saat bermain untuk Italia, kamu harus memiliki kualitas."

Baca juga: Terbaru ! Daftar Negara Lolos Langsung Piala Dunia 2026 Inggris Pertama, Italia Terancam

"Dan Anda juga membutuhkan kualitas yang sama saat bermain untuk Inter, begitulah adanya," ujar penyerang milik Man City tersebut menambahkan.

Bagi Erling Haaland dan Francesco Pio Esposito, ini akan menjadi pertemuan perdananya di panggung internasional.

Kedua penyerang itu sama-sama tidak bersua di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.

Saat menghadapi Italia pada Juni 2025, Haaland turun selama 90 menit dan mencetak 1 gol dalam kemenangan 3-0 bagi Norwegia.

Sementara Pio Esposito baru debut untuk skuad Gattuso di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa saat Gli Azzurri menghadapi Estonia.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved