MotoGP
Live Hasil Latihan Bebas MotoGP Portugal 2025 Lengkap Hasil FP1 FP2 FP3 Moto2 Moto3, Rekor Bagnaia
Live Hasil Latihan Bebas MotoGP Portugal 2025 lengkap Hasil FP1 Hasil Fp2 Hasil FP3 Moto2 dan Moto3 Jumat 7 November 2025.
Ringkasan Berita:
- Ketahui Hasil Latihan Bebas MotoGP Portugal 2025.
- Rekor apik Francesco Bagnaia di Sirkuit Portimao menjadi modal untuk meraih catatan waktu tercepat.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Live Hasil Latihan Bebas MotoGP Portugal 2025 lengkap Hasil FP1 Hasil FP2 Hasil FP3 Moto2 dan Moto3 pada Jumat 7 November 2025.
Rekor apik Francesco Bagnaia di Sirkuit Portimao menjadi modal untuk meraih catatan waktu tercepat di seri ke-20 MotoGP Portugal 2025.
Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, mengemban misi bangkit dari keterpurukan di MotoGP Portugal 2025.
Seri balap ke-21 akan digelar di Sirkuit Algarve, Portimao, Portugal pada 7-9 November 2025.
Bagnaia sudah tiga kali berturut-turut tidak mampu menyelesaikan balapan utama setelah hasil sempurna pada MotoGP Jepang 2025.
Baca juga: UPDATE Baru Jadwal MotoGP Portugal 2025 di Jam Tayang Live Trans7 Akhir Pekan Ini 7-9 November
Pembalap Italia gagal finis dalam balapan utama di Indonesia, Australia, dan Malaysia.
Alasan gagal finis pada balapan terakhir sulit diterima karena petaka datang di luar kendali.
Motor Bagnaia mengalami pecah ban saat balapan di Sirkuit Sepang, Malaysia yang merupakan balapan terakhir.
Padahal, Pecco Bagnaia sudah dalam posisi di tiga besar untuk mengamankan podium.
Namun, di luar itu Bagnaia masih merasakan sesuatu yang janggal dengan hasil sempurna yang diraihnya di Sirkuit Motegi, Jepang.
Bagnaia merasakan dirinya bisa terhubung dengan motor seperti musim lalu hingga begitu mendominasi dalam Sprint dan balapan utama pada MotoGP Jepang.
Akan tetapi, Bagnaia masih belum mengetahui alasan mengapa dirinya bisa tampil begitu baik di sana.
“Jika saya menemukan orang yang bisa menjelaskan apa yang terjadi di Motegi..." kata Bagnaia, dilansir dari Speedweek.
Dia merasakan perasaannya tidak sebagus di Motegi meski dirinya mampu kompetitif pada MotoGP Malaysia.
“Di Sepang pun, perasaannya tidak sama seperti di Motegi, hanya di Jepang saya merasa terhubung dengan motor seperti tahun lalu dan hasilnya sudah kita lihat," ujar Bagnaia.
“Meskipun (di Sepang) tidak sempurna, saya tetap kompetitif dan bisa memperebutkan podium."
"Saya belum pernah mengalami kerusakan ban, tetapi hal itu bisa saja terjadi," tutur pembalap Italia itu.
Meski begitu, Bagnaia mengharapkan rangkaian balapan seluruhnya bisa berjalan dengan baik di Portimao.
Bagnaia baru menang sekali dua tahun lalu pada MotoGP Portugal 2023 dalam musim dia memenangkan kejuaraan.
“Kami akan membawa perasaan yang baik ini. Tentu saja saya berharap semuanya akan berjalan dengan baik," kata Bagnaia.
"Trek ini tidak terlalu agresif terhadap ban, itu bisa menguntungkan kami. Tapi saya tidak tahu pasti.”
"Ini dimulai dengan balapan sprint. Sejak ada dua start di akhir pekan, stresnya jauh lebih tinggi dan kami memiliki musim terpanjang."
"Saya tidak ingin mengatakan bahwa ini normal, tetapi ini menjelaskan mengapa secara keseluruhan lebih banyak pembalap yang cedera," ucap Bagnaia.
Baca juga: GAWAT! Karier Marc Marquez Terancam Pensiun Dini dari MotoGP, Ducati Ungkap Kondisi Cedera
Berikut Jadwal MotoGP Portugal 2025
Jumat 7 November 2025
15:30-15:45 MotoE Free Practice
16:00-16:35 Moto3 Free Practice Nr. 1
16:50-17:30 Moto2 Free Practice Nr. 1
17:45-18:30 MotoGP Free Practice Nr. 1
19:35-19:50 MotoE Practice
20:15-20:50 Moto3 Practice
21:05-21:45 Moto2 Practice
22:00-23:00 MotoGP Practice
Sabtu 8 November 2025
00:00-00:10 MotoE Qualifying Nr. 1
00:20-00:30 MotoE Qualifying Nr. 2
15:40-16:10 Moto3 Free Practice Nr. 2
16:25-16:55 Moto2 Free Practice Nr. 2
17:10-17:40 MotoGP Free Practice Nr. 2
17:50-18:05 MotoGP Qualifying Nr. 1
18:15-18:30 MotoGP Qualifying Nr. 2
19:15 MotoE 7 LapsRace Nr.1
19:45-20:00 Moto3 Qualifying Nr. 1
20:10-20:25 Moto3 Qualifying Nr. 2
20:40-20:55 Moto2 Qualifying Nr. 1
21:05-21:20 Moto2 Qualifying Nr. 2
22:00 MotoGP 12 LapsTissot Sprint
23:10 MotoE 7 LapsRace Nr.2
Minggu 10 November 2025
16:40-16:50 MotoGP Warm Up
17:00-17:40 MotoGP Rider Parade
18:15 Moto2 21 LapsRace
20:00 MotoGP 25 LapsGrand Prix
21:30 Moto3 19 LapsRace
Link Live Streaming MotoGP 2025
Untuk menyaksikan keseruan balapan MotoGP 2025 bisa melalui link Live Streaming di bawah ini:
Link Live Streaming Trans7 Live
Link Live Streaming SPOTV Live
Untuk mengetahui dan mengikuti perkembangan seputar Jadwal MotoGP 2025 - Hasil MotoGP 2025 - Hasil Sprint Race hingga Klasemen MotoGP 2025 bisa mengakses tautan berikut ini :
LINK Jadwal MotoGP atau Disini
# MotoGP
Semoga informasi ini bermanfaat.
# Berita Viral
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
MotoGP
Portugal
Portimao
2025
Jadwal MotoGP
Hasil MotoGP
Klasemen MotoGP
Hasil Latihan Bebas
Hasil FP1
Hasil FP2
Hasil FP3
Moto2
Moto3
Francesco Bagnaia
| UPDATE Baru Jadwal MotoGP Portugal 2025 di Jam Tayang Live Trans7 Akhir Pekan Ini 7-9 November |
|
|---|
| GAWAT! Karier Marc Marquez Terancam Pensiun Dini dari MotoGP, Ducati Ungkap Kondisi Cedera |
|
|---|
| KESULITAN Pecco Bagnaia jadi Rekan Marc Marquez di Ducati Kini Dibongkar Pengamat MotoGP 2025 |
|
|---|
| BERUBAH Susunan Pembalap Moto3 2026 Terbaru usai Honda Umumkan Debut Pembalap Indonesia Veda Ega |
|
|---|
| RESMI Veda Ega Susul Mario Aji Jadi Pembalap di MotoGP 2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Live-Hasil-Latihan-Bebas-MotoGP-Portugal-2025-Lengkap-Hasil-FP1-FP2-FP3-Moto2-Moto3-Rekor-Bagnaia.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.