TNI bersama Polri Patroli Gabungan di Singkawang Barat untuk Wujudkan Keamanan dan Kebersamaan
Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas maupun tindak pelanggaran yang meresahkan masyarakat.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINGKAWANG - Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif, jajaran TNI-Polri kembali menggelar patroli gabungan di wilayah hukum Polsek Singkawang Barat, Senin 8 September 2025 malam.
Kegiatan ini melibatkan personel Bhabinkamtibmas Polsek Singkawang Barat dan Babinsa Koramil 1202-01/SKB, sebagai wujud nyata sinergitas aparat keamanan dalam menjaga ketertiban di tengah masyarakat.
Sebelum memulai patroli, seluruh personel mengikuti apel kesiapan yang berlangsung di halaman Polsek Singkawang Barat.
Apel dipimpin oleh Kanit Binmas Polsek Singkawang Barat, AKP Suwaji, yang menekankan pentingnya kerjasama, komunikasi, serta pendekatan humanis dalam setiap pelaksanaan patroli.
Kehadiran aparat di lapangan diharapkan mampu memberi rasa aman sekaligus mempererat hubungan dengan warga.
Adapun rute patroli meliputi beberapa titik strategis, di antaranya Kantor Wali Kota Singkawang, Rumah Dinas Wakil Wali Kota, pusat perbelanjaan, pemukiman penduduk, hingga lokasi keramaian masyarakat.
Rute tersebut dipilih karena memiliki potensi kerawanan dan menjadi pusat aktivitas warga di malam hari.
Kegiatan patroli dilakukan secara dialogis, dengan aparat TNI-Polri menyapa warga dan memberikan himbauan kamtibmas.
Warga diingatkan agar senantiasa waspada, menjaga lingkungan masing-masing, serta tidak segan melaporkan jika menemukan adanya aktivitas yang mencurigakan.
Pendekatan yang humanis ini mendapat sambutan positif dari masyarakat yang merasa diperhatikan dan dilibatkan dalam menjaga keamanan.
Hasil patroli menunjukkan situasi yang aman dan terkendali. Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas maupun tindak pelanggaran yang meresahkan masyarakat.
Justru, kehadiran aparat gabungan memberi rasa nyaman bagi warga yang tengah beraktivitas di kawasan Singkawang Barat pada malam hari.
Kegiatan ini turut diikuti oleh AKP Suwaji selaku Kanit Binmas, Iptu S. Pamungkas selaku Panit Binmas, bersama empat personel Bhabinkamtibmas Polsek Singkawang Barat dan empat personel Babinsa Koramil 1202-01/SKB.
• Polres Singkawang Gelar Patroli Skala Besar untuk Ciptakan Rasa Aman di Kota Malam Hari
Kolaborasi TNI-Polri ini diharapkan terus berlanjut sehingga keamanan dapat terjaga, dan masyarakat merasa semakin dekat dengan aparat yang hadir sebagai sahabat dan pelindung.
| Kapolsek Kawasan Pelabuhan Sukabangun Gelar Ngopi Bareng Bersama Mandor, Buruh & Sopir di Pelabuhan |
|
|---|
| Polsek Air Besar Patroli SPBU dan Permukiman, Warga Diimbau Tetap Waspada |
|
|---|
| Kasat Samapta AKP Suyanto Pimpin Patroli Perintis Presisi Antisipasi Gangguan Kamtibmas |
|
|---|
| Kapolres Sekadau Resmi Berganti, Pisah Sambut Digelar 7 Januari 2026 |
|
|---|
| Personel Polisi Patroli dan Sampaikan Imbauan Karhutla di Menjalin untuk Cegah Kebakaran Lahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/apelbersaapel.jpg)