Ragam Contoh

Program Kerja Tahunan Wali Kelas SMK Tahun Ajaran 2026 Kurikulum Merdeka

Secara umum, program kerja wali kelas mencakup berbagai jenis kegiatan yang disusun berdasarkan rentang waktu pelaksanaannya. 

KOLASE TRIBUNPONTIANAK.CO.ID
PENDIDIKAN- Program kerja tahunan wali kelas menjadi salah satu dokumen penting yang perlu dipersiapkan oleh guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang mendapat amanah sebagai wali kelas pada awal tahun ajaran baru.  

Ringkasan Berita:
  • Secara umum, program kerja wali kelas mencakup berbagai jenis kegiatan yang disusun berdasarkan rentang waktu pelaksanaannya. 
  • Mengacu pada kalender pendidikan Tahun Ajaran (TA) 2026 di Indonesia, sebagian besar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dijadwalkan mulai melaksanakan kegiatan belajar mengajar.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID- Program kerja tahunan wali kelas menjadi salah satu dokumen penting yang perlu dipersiapkan oleh guru Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang mendapat amanah sebagai wali kelas pada awal tahun ajaran baru. 

Perencanaan ini berfungsi sebagai pedoman kerja agar pelaksanaan tugas wali kelas berjalan terarah, sistematis, dan berkelanjutan sepanjang tahun pelajaran.

Secara umum, program kerja wali kelas mencakup berbagai jenis kegiatan yang disusun berdasarkan rentang waktu pelaksanaannya. 

Kegiatan tersebut meliputi aktivitas awal dan akhir tahun ajaran, kegiatan harian, mingguan, bulanan, semesteran, hingga program tahunan yang dirancang untuk mendukung perkembangan akademik maupun karakter peserta didik.

Mengacu pada kalender pendidikan Tahun Ajaran (TA) 2026 di Indonesia, sebagian besar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dijadwalkan mulai melaksanakan kegiatan belajar mengajar.

Contoh Program Tahunan/Prota IPA Kelas 8 SMP Fase D TA 2026

Menjelang dimulainya tahun ajaran tersebut, kepala sekolah biasanya akan menetapkan sejumlah guru sebagai wali kelas.

Penunjukan wali kelas dilakukan oleh kepala sekolah dengan mempertimbangkan kriteria tertentu, seperti pengalaman mengajar, kemampuan komunikasi, kedisiplinan, serta kompetensi dalam membina dan membimbing peserta didik. 

Hal ini penting mengingat peran wali kelas tidak hanya bersifat administratif, tetapi juga menyentuh aspek pembinaan karakter dan kepribadian siswa.

Wali kelas merupakan guru yang diberi kepercayaan untuk mewakili peran orang tua dan kepala sekolah dalam mendampingi peserta didik di kelas.

Tugas wali kelas meliputi pembinaan budi pekerti, penguatan karakter, serta membantu mengembangkan kecerdasan, kedisiplinan, hingga jiwa kepemimpinan peserta didik.

Oleh karena itu, guru yang dipilih sebagai wali kelas diharapkan memiliki kompetensi yang memadai, baik secara pedagogis, sosial, maupun kepribadian. 

Dengan kompetensi tersebut, proses pendampingan dan pembimbingan peserta didik dapat berjalan secara efektif, sehingga tujuan pendidikan di lingkungan SMK dapat tercapai dengan optimal.

Contoh Program Kerja Wali Kelas SMK Kurikulum Merdeka

Sebelum menjalankan tugasnya sebagai wali kelas, seorang guru dapat merancang sejumlah program kerja. Program kerja dapat disusun berdasarkan agenda awalan, harian, mingguan, hingga tahunan.

Berikut ini contoh program kerja wali kelas di SMK yang menggunakan Kurikulum Merdeka dalam proses pembelajarannya:

A. Kegiatan Awal

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved