Kalender 2025

HARI Pahlawan 10 November 2025 Apakah Libur Nasional? Cek Tema dan Logo hingga Susunan Upacara

SKB Tiga Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025 tidak mencantumkan tanggal 10 November sebagai tanggal merah.

Editor: Dhita Mutiasari
lldikti5.kemdikbud.go.id
LOGO HARI PAHLAWAN - Tema Logo Hari Pahlawan 2025. Setiap tahunnya masyarakat Indonesia memperingati Hari Pahlawan pada tanggal 10 November sebagai bentuk penghormatan atas perjuangan para pahlawan yang telah gugur membela tanah air. 

Ringkasan Berita:
  • Pada 10 November 2025, bangsa Indonesia memperingati Hari Pahlawan Nasional sebagai penghormatan jasa para pejuang kemerdekaan. 
  • Meski menjadi momen penting, Hari Pahlawan bukan hari libur nasional, sesuai dengan Keputusan Presiden Nomor 316 Tahun 1959 dan SKB Tiga Menteri Tahun 2025 tentang hari libur nasional dan cuti bersama.
  • Peringatan ini berakar dari Pertempuran Surabaya 10 November 1945, pertempuran terbesar rakyat Indonesia dan pasukan Inggris, yang menewaskan 20.000 rakyat Surabaya.

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID -  Pada bulan November 2025 ini terdapat hari besar nasional.

Diantaranya adalah pada tanggal 10 November 2025 diperingati sebagai hari apa?

Setiap tahunnya masyarakat Indonesia memperingati Hari Pahlawan pada tanggal 10 November sebagai bentuk penghormatan atas perjuangan para pahlawan yang telah gugur membela tanah air.

Baca juga: Sejarah 10 November: Hari Pahlawan Nasional dan Hari Sains Sedunia

Apakah Hari Pahlawan Libur Nasional?

Berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 316 Tahun 1959 tentang Hari-hari Nasional yang Bukan Hari Libur, Hari Pahlawan tidak termasuk dalam daftar hari libur nasional ataupun tanggal merah.

Selain itu, SKB Tiga Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025 juga tidak mencantumkan tanggal 10 November sebagai tanggal merah.

Artinya, pada Senin, 10 November 2025, kegiatan sekolah, perkantoran, dan aktivitas ekonomi tetap berjalan normal.

Sejarah Singkat

Tanggal 10 November 2025 bertepatan hari Senin merupakan Hari Pahlawan ada untuk memperingati terjadinya pertempuran di Surabaya pada tanggal 10 November 1945.

Melansir dari situs Kementerian Dinas Kebudayaan dan Pendidikan RI, pertempuran Surabaya ini merupakan pertempuran besar antara pihak tentara Indonesia dan pasukan Inggris.

Pertempuran pecah dipicu oleh terbunuhnya Brigadir Jenderal Mallaby (Pimpinan Tentara Inggris untuk Jawa Timur) pada 30 Oktober 1945.

Kematian Jendral Mallaby ini menyebabkan pihak Inggris marah kepada pihak Indonesia dan berakibat pada terbitnya ultimatum 10 November 1945 yang meminta pihak Indonesia menyerahkan persenjataan dan menghentikan perlawanan pada tentara AFNEI dan administrasi NICA.

Namun ultimatum itu tidak ditaati oleh rakyat Surabaya, sehingga terjadilah pertempuran Surabaya yang sangat dahsyat pada tanggal 10 November 1945, selama lebih kurang tiga minggu lamanya.

Pertempuran tersebut telah mengakibatkan sekitar 20.000 rakyat Surabaya menjadi korban.

Mayoritasnya merupakan warga sipil setempat. Untuk memperingati kejadian tersebut akhirnya 10 November ditetapkan menjadi Hari Pahlawan.

Pada Hari Pahlawan Nasional yang diperingati pada 10 November 2025 akan diselenggarakan upacara bendera.

Sebagai bagian dari penghormatan nasional, pelaksanaan upacara bendera pada Hari Pahlawan menjadi agenda penting di berbagai instansi pemerintahan, lembaga pendidikan, organisasi kemasyarakatan, hingga lingkungan kerja.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved