Kalender 2025
6 Desember Memperingati Apa? Ini Deretan Hari Besar Nasional dan Internasionalnya
Setiap tanggal 6 Desember, Kanada memperingati Hari Peringatan dan Aksi Nasional mengenai Kekerasan Terhadap Perempuan.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Simak deretan hari besar nasional dan internasional yang diperingati setiap bulan Desember
Diantaranya adalah pada tanggal 6 Desember 2025 diperingati sebagai hari apa?
Tanggal 6 Desember 2025 bertepatan hari Jumat
Berikut adalah hari besar nasional dan internasional yang diperingati pada tanggal 6 Desember 2025:
Hari Peringatan Kekerasan Terhadap Perempuan
Setiap tanggal 6 Desember, Kanada memperingati Hari Peringatan dan Aksi Nasional mengenai Kekerasan Terhadap Perempuan.
Adanya hari ini sebagai momentum untuk mengenang para kaum perempuan yang mengalami kekerasan di kehidupannya. Hari Peringatan dan Aksi Nasional mengenai Kekerasan Terhadap Perempuan di Kanada ini juga untuk menciptakan dunia yang lebih baik dengan menentang perilaku kekerasan.
Melansir National Tody, hari tersebut ditetapkan oleh Parlemen Kanada pada tahun 1991 untuk memperingati pembantaian tahun 1989 di Polytechnique Montréal, yang sebelumnya bernama École Polytechnique de Montréal.
Kala itu terjadi penembakan massal antifeminis yang terjadi pada tanggal 6 Desember 1989. Sebanyak empat belas wanita dibunuh, sepuluh wanita dan empat pria lainnya terluka.
Data PBB juga pernah menunjukan bahwa 35 persen perempuan menjadi korban berbagai bentuk kekerasan seksual dan fisik yang dilakukan oleh pasangan intim atau bukan pasangan.
Oleh karenanya dengan adanya hari ini diharapkan bisa mengingatkan banyak orang akan pentingnya kesetaraan dan menghargai semua kaum termasuk perempuan.
Hari Kemerdekaan Finlandia
Setiap tanggal 6 Desember Finlandia memperingati hari kemerdekaannya.
Pada hari ini, masyarakat Finlandia merayakan Hari Kemerdekaan dengan mengadakan perayaan besar sambil memberikan penghormatan kepada para martir.
Kemerdekaan Finlandia tidak terlepas dari perjuangan para martir. Kala itu, sekitar abad ke-12 hingga 1809, Finlandia adalah bagian dari Swedia.
hari besar desember 2025
6 Desember Peringatan Hari Apa
Hari Kemerdekaan Finlandia
Hari Peringatan Kekerasan Terhadap Perempuan
hari penting internasional
Hari Nasional Desember
Kalender Hari Besar 2025
Evergreen
Meaningful
5 Desember Memperingati Apa? Ini Deretan Hari Besar Nasional dan Internasionalnya |
![]() |
---|
KALENDER Jawa Desember 2025, Hari Baik dan Buruk Untuk Merencanakan Acara Besar Penting |
![]() |
---|
PANDUAN Hari Baik & Kurang Baik Kalender Jawa Bulan November 2025, Primbon Weton Jawa Kuno |
![]() |
---|
4 Desember Memperingati Apa? Ini Deretan Hari Besar Nasional dan Internasionalnya |
![]() |
---|
3 Desember Memperingati Apa? Ini Deretan Hari Besar Nasional dan Internasionalnya |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.