Soal Kelas 4
50 SOAL Essay PKN Kelas 4 Ulangan Semester Terbaru Lengkap Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kls IV
Ada 50 soal dan jawaban PKN yang dirangkum dalam artikel ini sebagai bahan belajar.
9. Mengapa kita harus menghormati orang yang berbeda agama?
Jawaban: Karena setiap orang berhak memeluk agama dan beribadah sesuai keyakinannya.
10. Apa tugas DPRD di daerah?
Jawaban: Membuat dan menetapkan peraturan daerah bersama kepala daerah.
11. Apa yang dimaksud dengan hak angket DPRD?
Jawaban: Hak untuk melakukan penyelidikan terhadap kebijakan pemerintah daerah.
12. Mengapa kita harus melestarikan budaya daerah?
Jawaban: Karena budaya daerah adalah warisan bangsa yang harus dijaga agar tidak punah.
13. Apa arti simbol padi dan kapas pada lambang Pancasila?
Jawaban: Melambangkan keadilan sosial dan kemakmuran bagi seluruh rakyat Indonesia.
14. Siapa yang memimpin pemerintahan di tingkat kota?
Jawaban: Wali kota.
15. Apa contoh pengamalan sila keempat Pancasila di sekolah?
Jawaban: Mengikuti pemilihan ketua kelas dengan musyawarah.
16. Apa arti dari kata “demokrasi”?
Jawaban: Pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat.
17. Mengapa kita harus menaati peraturan di sekolah?
Jawaban: Agar tercipta ketertiban dan suasana belajar yang nyaman.
18. Apa tugas dari seorang camat?
Jawaban: Memimpin penyelenggaraan pemerintahan di tingkat kecamatan.
19. Apa tujuan dari Pancasila sebagai dasar negara?
Jawaban: Menjadi pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
20. Bagaimana cara kita menunjukkan sikap cinta tanah air?
Jawaban: Dengan menjaga lingkungan, menggunakan produk dalam negeri, dan bangga menjadi warga Indonesia.
21. Apa makna dari sila kelima Pancasila?
Jawaban: Semua warga negara berhak mendapatkan keadilan dan kesejahteraan.
22. Apa saja kewajiban warga negara terhadap negara?
Jawaban: Menjaga persatuan, menaati hukum, dan ikut serta membangun negara.
23. Apa yang dimaksud dengan musyawarah?
Jawaban: Cara mengambil keputusan bersama dengan berdiskusi untuk mencapai mufakat.
Soal Kelas 4
Meaningful
Kurikulum Merdeka
Soal essay PKN Kelas 4 Semester 1
soal essay pkn kelas 4 semester 2
Soal essay PKN Kelas 4 Semester 1 dan Kunci Jawaba
Soal isian pendidikan Pancasila Kelas 4 Semester 1
Soal essay PKN Kelas 4 dan jawabannya
Soal essay PKN Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Merdek
Soal essay UAS PKN Kelas 4 Semester 1 Kurikulum Me
| 50 Soal & Kunci Jawaban PKN Kelas 4 Ulangan/Ujian Semester 1 Kurikulum Merdeka Pendidikan Pancasila |
|
|---|
| 50 Soal & Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 SD Ulangan/Ujian Semester 1 Kurikulum Merdeka Matematika |
|
|---|
| 50 SOAL Essay Matematika Kelas 4 SD Ulangan Semester Terbaru Lengkap Kunci Jawaban Matematika Kls IV |
|
|---|
| 50 Soal & Kunci Jawaban Bahasa Jawa Kelas 4 SD MI Ulangan/Ujian Semester 1 Kurikulum Merdeka B Jawa |
|
|---|
| 50 SOAL Essay Bahasa Jawa Kelas 4 SD MI Ulangan Semester Terbaru Lengkap Kunci Jawaban B Jawa Kls IV |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/PPKN-kelas-4-SD.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.