Ramadan 2025
Jaga Stabilitas Harga Bahan Pokok, Polda Kalbar Gelar Bazar Setiap Hari Selama Ramadan
"Bagi warga Pontianak, silahkan yang mau membeli barang untuk datang ke Bazar Ramadhan bersama Polda Kalbar," tuturnya.
Penulis: Ferryanto | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Dalam upaya menekan inflasi dan menjaga stabilitas harga selama bulan Ramadhan, Polda Kalimantan berkolaborasi dengan mahasiswa menggelar bazar murah di area Bazaar Ramadhan Masjid Raya Mujahidin, Pontianak.
Bazar ini menyediakan berbagai bahan pokok dengan harga lebih terjangkau dibanding harga pasar.
Beberapa komoditas yang dijual antara lain minyak goreng 1 liter seharga Rp17.500, tepung beras 500 gram Rp7.000, mie instan Indomie Kaldu Ayam 10 bungkus Rp25.000, mie instan Sakura 10 bungkus Rp15.000, gula pasir 1 kg Rp16.500, beras SPHP 5 kg Rp58.000, serta telur ayam 10 butir seharga Rp17.000 per pack.
Menurut Fauzan Khoirul Iman, perwakilan mahasiswa dari GMNI Pontianak, bazar murah ini menjadi bentuk kepedulian terhadap masyarakat, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau di bulan Ramadhan.
Dalam kegiatan ini, ia katakan Polda Kalbar berkolaborasi dengan GMNI, IAIN Pontianak, dan UNU Kalbar.
"Bagi warga Pontianak, silahkan yang mau membeli barang untuk datang ke Bazar Ramadhan bersama Polda Kalbar," tuturnya.
Mursiem (52), warga yang tinggal di kawasan Pancasila, Pontianak, mengungkapkan bahwa harga di bazar ini jauh lebih murah dibanding harga di pasaran.
Baca juga: Wabup Heroaldi Tinjau Bazar Pasar Murah dan Launching Pos Layanan Hukum
"Minyak goreng di luar paling murah Rp19.000 per liter, beras bisa mencapai Rp70.000 per 5 kg, gula juga sekitar Rp18.000 per kg. Jadi bazar ini sangat membantu kami," ujarnya.
Bazar murah ini akan berlangsung selama bulan Ramadhan dengan persediaan mencapai 300 paket bahan pokok per hari, sehingga masyarakat dapat lebih mudah memenuhi kebutuhan pangan dengan harga yang lebih terjangkau. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
| Buka Puasa Bersama, Wabup Kapuas Hulu Ajak Tingkatan Kepedulian dan Kebersamaan |
|
|---|
| Baznas Mempawah Salurkan 530 Paket Festival Ramadan Kepada Mustahiq |
|
|---|
| Pererat Silaturahmi, Dandim Mempawah Ajak Wartawan dan TNI-Polri Buka Puasa Bersama |
|
|---|
| Sat Reskrim Polres Singkawang Bersama Awak Media Berbagi Takjil |
|
|---|
| Pererat Silahturahmi, Kodim 1204/Sanggau Buka Puasa Bersama Forkopimda |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.