Bhayangkari Polres Mempawah Komitmen Jalankan Program P2L Dukung Ketahanan Pangan Asta Cita Presiden
“Kami sangat mendukung program ini, karena selain dapat meningkatkan ketahanan pangan, juga dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk memanfaatkan la
Penulis: Ramadhan | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MEMPAWAH - Bhayangkari Cabang Mempawah mengikuti virtual / zoom meeting sekaligus Launching Penguatan Program Pangan Lestari (P2L), yang dilaksanakan Mabes Polri demi mendukung ketahanan pangan yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto, Senin 24 Februari 2025.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kapolres Mempawah AKBP Sudarsono, bersama Ketua Bhayangkari Cabang Mempawah Tika Sudarsono.
Serta, hadir Kepala Dinas PKPP Mempawah Gusti Basrun, Wakapolres Kompol Antonius Trias Kuncorojati, PJU Polres Mempawah dan jajaran pengurus Bhayangkari Cabang Mempawah.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Mempawah AKBP Sudarsono mengatakan pihaknya sangat mendukung Program Perkarangan Pangan Lestari yang dihelat Mabes Polri.
"Selain dapat meningkatkan ketahanan pangan, Program P2L ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk memanfaatkan lahan sekitar sebagai sumber pangan yang sehat dan bergizi,” ungkapnya.
Kapolres menegaskan, Program P2L adalah upaya konkret dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan lahan pekarangan yang produktif.
“Kami sangat mendukung program ini, karena selain dapat meningkatkan ketahanan pangan, juga dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk memanfaatkan lahan sekitar sebagai sumber pangan yang sehat dan bergizi,” ujar Kapolres.
• Polsek Mempawah Timur Gencarkan Penanaman Jagung Tahap II di Lahan Seluas 4 Hektar Desa Parit Banjar
Dengan program ini, lanjut Kapolres, masyarakat diharapkan dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan, khususnya dalam menyediakan makanan bergizi bagi keluarga.
"Program ini juga diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk mengembangkan Pekarangan Pangan Lestari guna menciptakan ketahanan pangan yang lebih kuat dan berkelanjutan," imbuhnya.
Sementara itu, Ketua Bhayangkari Cabang Mempawah Tika Sudarsono, menyatakan komitmen untuk segera menggelar Program Pangan Lestari (P2L) guna mendukung ketahanan pangan.
Menurut Tika, launching penguatan program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) melalui pendekatan terintegrasi dan berkelanjutan ini patut didukung penuh, khususnya oleh anggota Bhayangkari.
"Sebab Program P2L ini punya tujuan untuk mendukung ketahanan pangan serta program makan bergizi gratis," jelasnya.
Karena itu lah, lanjut Tika, usai zoom meting, Kapolres Mempawah bersama jajaran Bhayangkari melaksanakan kegiatan nyata untuk mendukung program ini.
"Tadi kami langsung melaksanakan panen sayuran, serta lanjut menanam berbagai jenis sayuran di Pekarangan Pangan Lestari Bhayangkari Cabang Mempawah," ungkapnya. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Bhayangkari
Polres Mempawah
Sudarsono
Kapolres Mempawah
Asta Cita Presiden Republik Indonesia
Ketahanan Pangan
Mempawah
Kalimantan Barat
Kalbar
Senin 24 Februari 2025
| Pemkab Kubu Raya Terima Bantuan 30 Miliar Bangun Turap Jalan Sungai Raya Dalam dan Sungai Itik Kakap |
|
|---|
| Bupati Kubu Raya Harap Tak Ada Lagi yang Mendirikan Bangunan di Sisi Parit Jalan Serdam-Punggur |
|
|---|
| Doko-Doko Berendam, Sajian Manis yang Jadi Favorit di Kuliner Malam Pasar Tengah |
|
|---|
| Hardiyanti: Dari Riset Mandiri hingga Angkat Tenun Iban ke Panggung Dunia |
|
|---|
| Bupati Sujiwo Bergerak Cepat Tangani Jembatan Bintang Tujuh Sungai Kakap yang Roboh |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.