Kualifikasi Piala Asia U20 2025

Prediksi Hasil Timnas Indonesia U20 vs Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U20, Skuad Garuda Disegani

Berikut ini ulasan mengenai prediksi hasil pertandingan Timnas Indonesia U20 vs Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U20 2025.

Editor: Jimmi Abraham
Tribunnews
Prediksi hasil pertandingan Timnas Indonesia U20 vs Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U20 2025 berlangsung pada Rabu, 29 September 2024, di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, ini akan disiarkan langsung oleh SCTV pada pukul 19.30 WIB. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Berikut ini ulasan mengenai prediksi hasil pertandingan Timnas Indonesia U20 vs Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U20 2025.

Timnas Indonesia U20 akan menghadapi Maladewa dalam laga penting Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2025

Pertandingan yang berlangsung pada Rabu, 29 September 2024, di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, ini akan disiarkan langsung oleh SCTV pada pukul 19.30 WIB.

Pertandingan ini diprediksi akan menjadi tantangan berat bagi Maladewa

Pelatih Maladewa U20, Ahmed Shakir, mengakui bahwa Timnas Indonesia U20 adalah lawan yang tangguh. 

Baca juga: Pertandingan Timnas Indonesia U20 vs Maladewa Kualifikasi Piala Asia U20 2025 Disiarkan Dimana?

Persiapan tim Maladewa telah dilakukan sejak awal Juli, termasuk dengan mengikuti turnamen SAFF U20

Namun, Shakir menghadapi kendala besar karena harus mengganti 10 pemain yang sebelumnya tampil di SAFF U20

Hal ini disebabkan beberapa pemainnya harus mengikuti ujian nasional dan tidak dapat memperkuat tim melawan Indonesia.

“Kami harus mengganti 10 pemain, karena sebagian dari mereka masih pelajar,” ungkap Shakir. 

Kendati demikian, Shakir tetap optimis bahwa persiapan tim yang ada telah berjalan dengan baik meski menghadapi tantangan berat melawan Timnas Indonesia.

Baca juga: Hasil Kualifikasi Piala Asia U20 2025: Timnas Malaysia Vs Korea Utara tanpa Gol, Uzbekistan Pesta

Sementara itu, skuad Garuda Nusantara yang diasuh oleh Indra Sjafri memiliki modal kepercayaan diri yang tinggi setelah berhasil keluar sebagai juara Piala AFF U19 2024. 

Jens Raven dan kawan-kawan diharapkan mampu mempertahankan momentum positif ini dalam laga Kualifikasi Piala Asia U20 2025.

Bermain sebagai tuan rumah di Jakarta, Timnas Indonesia U20 akan mendapat dukungan penuh dari para suporter. Ini menjadi keuntungan besar bagi mereka

Dengan kondisi tim Maladewa yang kurang ideal karena pergantian pemain, Timnas Indonesia U20 diprediksi akan menguasai pertandingan.

 Namun, Ahmed Shakir tetap optimis dan senang dengan perjuangan meskipun tantangan berat menanti.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved