Bersama PMI Sanggau, Pemuda Bodok Laksanakan Donor Darah

Yulius mengucapkan terima kasih kepada para pendonor, PMI Kabupaten Sanggau dan Pemerintah Desa Pusat Damai yang sudah menyediakan tempat untuk donor.

Penulis: Hendri Chornelius | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Istimewa
Suasana ketika Pemuda Bodok, Kecamatan Parindu, mengadakan donor darah sukarela berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sanggau. Kegiatan dilaksanakan di Aula Kantor Desa Pusat Damai, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalbar, Senin 4 Desember 2023. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Pemuda Bodok, Kecamatan Parindu, mengadakan donor darah sukarela berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sanggau. Kegiatan dilaksanakan di Aula Kantor Desa Pusat Damai, Kecamatan Parindu, Kabupaten Sanggau, Kalbar, Senin 4 Desember 2023.

Kegiatan ini juga dalam rangkaian safari natal berdonor PMI Sanggau tahun 2023.

Penasehat Pemuda Bodok, Yulius mengatakan bahwa selain donor darah sukarela, sebelumnya juga dilaksanakan bakti sosial pembersihan lingkungan atau pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dan fogging berkerjasama dengan pemerintah Kecamatan Parindu, Puskesmas, Pemerintah Desa Pusat Damai serta TNI dan Polri.

"Selain dalam rangka safari natal berdonor, donor darah ini juga kita lakukan untuk pemenuhan stok darah di PMI Sanggau. Oleh karena itu saya berharap agar warga yang lainya juga tergerak hatinya untuk berdonor, karena setetes darah sangatlah berarti bagi mereka yang memerlukannya,"katanya.

Yulius mengucapkan terima kasih kepada para pendonor, PMI Kabupaten Sanggau dan Pemerintah Desa Pusat Damai yang sudah menyediakan tempat untuk berdonor.

Baca juga: Polres Sanggau Amankan Terduga Pelaku Pembunuhan Terhadap Sopir Dump Truk di Kembayan

Sementara itu, Ketua Panitia Safari Natal berdonor PMI Sanggau, Jonatan Kornelis, mengucapkan terima kasih kepada para pendonor yang sudah meluangkan waktunya untuk kegiatan sosial ini, terutama kepada Pemuda Bodok yang sudah ambil bagian pada kegiatan sosial ini.

"Donor darah ini merupakan rangkaian dari safari natal berdonor PMI Sanggau tahun 2023, dan ini kita lakukan setiap tahun,"katanya.

Selain safari natal berdonor juga ada safari ramadan berdonor. Diharapkan selama libur nanti kesedian stok darah di PMI Sanggau bisa terpenuhi.

"Dari PMI juga menyediakan paket sembako untuk para pendonor, paket sembako ini diluar yang rutin diberikan kepada pendonor,"pungkasnya. (*)

Ikuti Terus Berita Terupdate Seputar Kalbar Hari Ini Di sini

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved