Proliga

Proliga 2024 - Kabar Gembira Rivan Nurmulki Tetap Ramaikan Persaingan Pemain Bintang

Dalam pernyataan resmi yang diterima BolaSport.com dari PBVSI, Rivan disebut meminta izin untuk menunggu istrinya yang mau melahirkan.

Editor: Zulkifli
Instagram Rivan Nurmulki
Rivan Nurmulki bintang Timnas voli Indonesia baru saja menerim sanksi dari PBVSI. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Berikut update kalender turnamen voli di tahun 2024 lengkap kabar terkini seputar Proliga 2024.

Proliga menjadi tunamen bola voli yang menghadirkan bintang-bintang terbauk dunia.

Dipreidksi pada musim 2024 akan banyak bintang-bintang voli kualitas dunia yang akan tampil.

Mereka bakal meramaikan persiangan dengan bintang-bintang lokal.

Kabar gembiranya datang dari bitang voli Timnas Indonesia, yakani Rivan Nurmulki.

Baca juga: Jadwal Red Sparks vs IBK Altos Voli Korea Selatan Hari Ini Duel Bintang Timnas Indonesia & Thailand

Meski baru saja menerima sanksi dari PBVSI,namun Rivan tetap mendapat lampu hijau untuk bermain di kompetisi dalam negeri termasuk Proliga 2024 yang sebelumnya dikabarkan bakal bergulir pada Mei dan berakhir pada Agustus 2024 mendatang.

Seperti diketahui PBVSI menghukum Rivan Nurmulki karena pada Agustus lalu mengikuti Kapolri Cup 2023 meski sedang izin untuk tidak memperkuat tim nasional bola voli Indonesia.

Rivan absen dari agenda timnas di Kejuaraan Asia 2023 yang dihelat pada 19-26 Agustus silam di Urmia, Iran.

Dalam pernyataan resmi yang diterima BolaSport.com dari PBVSI, Rivan disebut meminta izin untuk menunggu istrinya yang mau melahirkan.

Hal ini seperti diterangkan oleh Ketua Komisi Disiplin PP. PBVSI, Irjen Pol (P) Drs. Edy Sunarno.

"Dasar sanksi yang kita berikan itu, yang bersangkutan bermain di Piala Kapolri. Itu melanggar aturan," kata Edy.

Dalam sidang komisi disiplin PP PBVSI pada 17 November 2023, diputuskan bahwa Rivan tidak diizinkan untuk mengikuti event internasional selama satu tahun.

Ini termasuk event internasional yang diselenggarakan di dalam negeri. Sanksi terhadap Rivan berlaku mulai 1 Januari 2024 hingga 31 Desember 2024.

Baca juga: Update Klasemen Voli Korea Selatan 2023 Terbaru Tim Rival Megawati Hangestri Melesat ke Posisi Dua

Rivan hanya bisa tampil dalam kejuaraan maupun kompetisi dalam negeri, seperti Proliga, Livoli, ataupun kejuaraan lingkup nasional lainnya.

Lanjut Edy, Rivan tetap diperolehkan bermain dalam kegiatan di Tanah Air karena prestasi yang diberikan bagi Indonesia.

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved